Hampir setahun terakhir ini dunia sedang mengalami kesulitan dengan adanya covid-19 yang menyerang seluruh dunia termasuk Indonesia. Dalam masa pandemi ini seluruh bidang mengalami dampak yang signifikan tak terkecuali dalam bidang pendidikan, dimana pemerintah mengeluarkan himbauan agar seluruh sekolah meniadakan kegiatan belajar tatap muka dan menggantinya dengan kegiatan belajar dari rumah sebagai upaya untuk mencegah penyebaran virus corona.
Oleh karena itu, pada tanggal 1 November 2020 di RT 01 dan RT 02 RW 01 Kelurahan Jatibening, mahasiswa STMIK Nusa Mandiri bernama Amelianda Mega Putri di bawah bimbingan Ibu Ratih Yulia Hayuningtyas, M.Kom melakukan kegiatan KKN yaitu "Sosialisasi Pembelajaran Online Pada Masa Pandemi Covid-19 di Kelurahan Jatibening" dengan melibatkan orangtua yang memiliki anak masih bersekolah di Sekolah Dasar. Melalui kegiatan KKN ini, mahasiswa berharap kegiatan ini dapat membantu orangtua dalam membimbing anak dalam melakukan belajar online.
Kegiatan diawali dengan sedikit penjelasan tentang dampak dari covid-19 pada bidang pendidikan dan tentang peran orangtua dalam membimbing anak belajar online.Â
Lalu dilanjutkan dengan diskusi mengenai kesulitan yang dialami orangtua dalam membimbing anak melakukan kegiatan belajar online, dan sebagaian besar orangtua mengaku kesulitan dikarenakan beberapa guru hanya memberikan tugas saja tanpa memberikan penjelasan materi yang sedang dipelajari.
Pada kegiatan ini dijelaskan secara keseluruhan mengenai berbagai manfaat yang didapat dari situs tersebut. Kegiatan diakhiri dengan mengajak anak menonton video pembelajaran dari situs tersebut.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H