Magetan (18/01/2023) pukul 15.30 Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKN-T) bersama ibu - ibu senam sehat lansia Ling Tien Kung dusun Garon yang diadakan di rumah ketua senam di dusun Garon RT 05 RW 01 Desa Garon Kecamatan Kawedanan Kabupaten Magetan. Selain menjaga kesehatan rohani tentunya kita juga perlu dan harus menjaga kesehatan jasmani, terutama bagi warga dusun Garon yang sudah memasuki usia lanjut usia salah satunya dengan cara melaksanakan senam sehat lansia Ling Tien Kung dusun Garon.
Senam sehat lansia Ling Tien Kung dusun Garon memiliki tujuan untuk meningkatkan produktivitas bagi warga yang memasuki usia lanjut supaya memiliki budaya hidup sehat dan memiliki hubungan yang lebih erat dengan masyarakat desa Garon terutama di ibu - ibu di wilayah dusun Garon.
Senam sehat lansia "Ling Tien Kung" sendiri berasal dari bahasa Mandarin yang bermakna "Ilmu Titik Nol". Dimana gerakan jinjit - jinjit dan empet - empet anus menjadi jurus andalan dan bila dilihat gerakan senam ini simple tetapi nyatanya tiap gerakannya sangat terasa dan berefek pada tubuh karena durasinya cukup lama untuk 1 gerakan.
Dalam kehiatan senam sehat lansia Ling Tien Kung dusun Garon ini mahasiswa KKN - T mendapatkan pengalaman yang sangat berharga dimana bisa mengenal dan akrab dengan ibu - ibu yang mengikuti senam sehat lansia. Kegiatan seperti ini diharapkan dapat terus berlanjut karena membawa dampak positif dan sangat bermanfaat bagi warga dusun Garon. Di akhir sesi ditutup dengan gerakan pendinginan yang seru dan dilanjutkan foto bersama ibu - ibu senam sehat lansia Ling Tien Kung dusun Garon dan mahasiswa KKN - T dusun Garon Universitas PGRI Madiun.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H