Mohon tunggu...
Amelia angelakangdani
Amelia angelakangdani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Ukrida

:3

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Perkembangan Teknologi dan Dampak yang Mengikutinya

1 November 2021   12:05 Diperbarui: 1 November 2021   12:28 449
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Alam dan Teknologi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Anthony

Teknologi adalah segala sarana dan prasarana  yang disediakan dan diperlukan kita manusia untuk membantu kelangsungan dan kenyamanan hidup kita masing-masing baik itu orang dewasa ataupun anak kecil. 

Tanpa sadari kita semua sebagai manusia membutuhkan teknologi untuk membantu kita dan pada kenyataaanya teknologi memang sudah lekat dalam kehidupan kita sehari-hari. Mau atau tidak mau kita juga harus mengakui bahwa teknologi sudah mempengaruhi kita semua dalam menjalankan keseharian kita. 

Apapun yang kita lakukan sekarang berputar di sekitar teknologi terutama dalam masa sekarang ini dimasa covid. Dalam masa covid ini dimana semua orang disarankan untuk tidak keluar rumah dan menjaga jarak memaksakan kita dalam melakukan aktivitas sehari-hari pun berubah dan mau tidak mau juga kita harus mencari jalan keluar untuk mengatasi keadaan tersebut seperti menggunakan teknologi.

Seperti yang kita ketahui, dengan kita menggunakan teknologi segala sesuatu hal yang kita lakukan menjadi lebih gampang baik itu dalam bidang komunikasi, transportasi, perbelanjaan, bisnis dan lain-lain semuanya menggunakan teknologi. Selain itu teknologi juga selalu menujukkan perkembangan seperti perkembangan teknologi pada media telepon yaitu hp. 

Setiap tahun bahkan bulan akan selalu ada keluaran terbaru dan canggih dari merek-merek hp yang kita kenal. Ini menunjukkan bahwa teknologi berkembang pesat dan akan selalu berkembang. Tetapi Ketika kita menggunakan teknologi apakah kita tau dampak-dampak yang ada dengan berkembangnya tekonologi yang kita pakai sekarang ?

Dengan memakai teknologi pasti terdapat dampak-dampaknya baik itu positif ataupun negatif. Dampak yang positif pasti memberikan keuntungan saat kita menggunakannya tetapi berbeda dengan yang negatif jika itu dampak yang negatif pasti tidak akan menguntungkan. Salah satu dampak positif dengan adanya perkembangan teknologi adalah, sebagai contoh dibawah berikut ini :

  • Memberi kegampangan atau kemudahan saat kita menggunakan layanan atau service online seperti layanan gojek online dengan tekonologi yang kita miliki seperti handphone.

  • Dengan adanya perkembangan teknologi segala sesuatu menjadi lebih canggih dan lebih menghemat waktu.

  • Mempermudahkan kita untuk mendapatkan informasi tentang berbagai macam topik dengan lebih mudah dan cepat.

  • Mempermudahkan komunikasi antara lebih banyak orang dari berbagai macam tempat yang berbeda.

  • Memperluas pengetahuan akan informasi dan budaya yang bermacam-macam dan berbeda.

  • Dalam kondisi covid seperti ini mempermudah sistem pembelajaran dengan menggunakan teknologi yang ada dan dapat dilakukan secara online tanpa harus melakukan pembelajaran tatap muka.

Selain itu terdapat juga dampak negatif dari perkembangan teknologi yang tentunya tidak dapat dihindari, seperti :

  • Dengan pesatnya perkembangan teknologi ini akan membuat sosialisasi atau komunikasi antar sesama makin menurun.

  • Dengan adanya perkembangan teknologi banyak budaya dan informasi luar yang dengan gampang masuk ke Indonesia dan ini akan menyebabkan masyarakat Indonesia dapat menyukai budaya miliki negara lain dari pada negaranya sendiri serta mengeserkan budaya sendiri dan akan mengakibatkan hilangnya kebudayaan sendiri.

  • Dengan terlalu banyaknya budaya lain dan informasi yang masuk melalui internet pasti terdapat juga hal yang negatif yang muncul seperti pornografi dan budaya dari luar yang kurang baik untuk dicontoh.

  • Teknologi yang ada sekarang berkembang dengan pesat begitu juga dengan sarana dan jasa yang disajikan dengan teknologi tersebut seperti shopee atau jasa service lainnya dan ini akan menyebabkan orang-orang terbiasa dengan kemudahan yang diberikan oleh jasa layanan ini menjadi malas dan menginginkan segala sesuatu dengan instan tanpa berusaha.

  • Perkembangan teknologi membuat segala kejadian dan informasi tersebar secara cepat dan luas terkadang ini mendapatkan perhatian orang-orang yang melihatnya dan orang yang menyebarluaskannya mendapat ketenaran maka itu tidak banyak orang yang ingin menjadi terkenal dan ini akan menurunkan kebiasan tolong-menolong serta kepedulian terhadap sesame karena kebanyakan orang akan lebih memilih merekam kejadian yang terjadi dari pada membantu.

  • Indonesia memiliki banyak sekali kebudayaan tradisional tetapi dengan berkembangnya teknologi akan membuat budaya Indonesia yang berharga akan terlupakan dan digantikan dengan berbagai macam budaya dan informasi dari luar.

Semua dampak yang ada diatas merupakan sesuatu yang bisa kita lihat dalam keseharian kita baik yang positif dan ngeatif dan semua yang negatif itu akan benar-benar terjadi jika kita tidak pintar-pintar dalam memilih dan memilahnya tetapi semuanya itu dapat teratasi tergantung dengan pilihan dan cara kita menyikapi semuanya, semoga bermanfaat.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun