Seseorang yang ingin bergabung di komunitas ini juga tidak dibatasi pada yang mempunyai keahlian tertentu baik di bidang film atau lainnya karena nantinya dalam berkegiatan, setiap anggota dapat proaktif bertanya mengenai perfilman kepada senior yang sudah terlebih dahulu bergabung. Dengan kata lain jika ada anggota baru yang masuk bisa langsung belajar ketika ada produksi film, jadi belajar sekalian praktek di lapangan.
Mengenai dana yang digunakan untuk produksi atau kegiatan, komunitas mendapat sumber dana berasal dari hasil iuran anggota dan juga dana dari prestasi-prestasi pada ajang kejuaraan atau festival film.
Demikian tahapan yang telah kelompok kami lalui sampai di pertemuan minggu kelima. Barangkali tahapan yang dijalankan kelompok kami sedikit tertinggal dari kelompok lainnya mengingat kami mengalami perubahan komunitas untuk dianalisis.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H