Hujan di sana dan di sini tetap hujan
Saku jadi basah, suka pun dibasuh dengan luka.
Saku-saku penuh dengan kekosongan, suka-suka sedikit akan kepenuhan
Karena di sana dan di sini masih tetap hujan.
Hujan di sana dan di sini tetap hujan
Basah yang basuh, saku pun tiada yang suka
yang suka saku sudah luka
oleh karena yang luka sedang suka saku tapi lupa dibasuh
Akan tetapi, saku yang basah namun tiada yang suka karena masih dibasuh luka.
Dan ternyata, semua yang terlanjur basah oleh luka akan dibasuh oleh suka
Sebab di sana dan di sini, hujan itu telah bersembunyi di dalam saku.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI