Mohon tunggu...
Alviyatun
Alviyatun Mohon Tunggu... Tenaga Kesehatan - ATLM (Ahli Teknologi Laboratorium Medik) di Daerah Istimewa Yogyakarta.

Blog : https://alviyatunyudi.blogspot.com/ Pesan : Proses belajar berjalan sepanjang hayat, proses sabar dan ikhlas menerima dan menjalani segala ketentuan Allah dengan ikkhtiyar yang optimal

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Mengolah Kembang Pepaya Grandel dan Daunnya

21 Juli 2021   23:06 Diperbarui: 22 Juli 2021   14:31 800
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pepaya Grandel

Tumbuhan ini dengan sangat mudah tumbuh di kebun rumah yang tanahnya gembur. Tak perlu perawatan khusus karena ia bisa tumbuh di mana saja terutama lagi di tempat yang sejuk. Bila dipelihara dengan baik daunnya banyak dan lebar dan bunga yang muncul akan banyak.

Bunga atau kembang Pepaya Grandel ini sering pula disebut sebagai Pepaya Jantan karena ia tidak menghasilkan buah. Bunga yang muncul tidak akan berubah menjadi buah karena termasuk bunga yang tidak sempurna. 

Diketahui bahwa bunga sempurna adalah yang memiliki kelopak bunga, mahkota, benang sari (sebagai kelamin jantan), putik (sebagai kelamin betina), dan tangkai bunga. 

Bunga yang sempurna jika telah terjadi penyerbukan(yaitu proses perkawinan antara benang sari dengan putik dengan bantuan kupu-kupu, lebah, atau angin), maka akan terbentuklah biji. Biji inilah kemudian menjadi bakal buah.

Bunga yang tak sempurna hanya memiliki kelopak, benang sari, tangkai bunga, dan tidak memiliki putik. Sehingga tidak terjadi proses penyerbukan yang menghasilkan biji sebagai bakal buah. 

Pepaya Grandel adalah salah satu tanaman yang memiliki bunga tak sempurna. Sehingga tidak terbentuk biji yang akan berubah menjadi buah. Kalaupun ada, buah yang terbentuk kecil dan tidak bertambah besar.

Namun, bunga atau kembang dari pepaya Grandel ini bisa dimanfaatkan sebagai salah satu alternatif bahan sayur. Apabila pengolahannya baik dan benar akan menjadi makanan yang enak. 

Ditengarai pepaya banyak mengandung getah. Begitu pula dengan daun dan kembangnya, sehingga akan terasa pahit, apabila dimakan. 

Tetapi rasa pahit ini bisa dihilangkan dengan beberapa cara. Salah satu cara yang saya lakukan adalah dengan merebusnya terlebih dahulu menggunakan "ampo" yaitu tanah liat yang dibentuk gulungan tipis, dikeringkan dan dibakar sampai berwarna merah bata. Dengan mencampurkan ampo ke dalam rebusan kembang pepaya Grandel maupun daunnya, akan mengurangi rasa pahit. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun