Mohon tunggu...
Alvin F. Zahro
Alvin F. Zahro Mohon Tunggu... Administrasi - Mahasiswi

Pemula yang masih Belajar

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Minat, Bakat, dan Motivasi Belajar

2 April 2018   04:18 Diperbarui: 2 April 2018   04:31 1591
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik


Orang sukses adalah apabila bakat bertemu dengan minat

Pengertian bakat

  • Gifted yaitu cerdas sejak kecil.
  • Aptitude yaitu anak yang cepat bisa.
  • Talend yaitu kemampuan dalam suatu bidang tertentu.

Menurut Sukardi (2003), bakat merupakan suatu kondisi atau suatu kualitas yang dimiliki individu yang memungkinkan individu itu untuk berkembang pada masa mendatang. Bakat sangat kecil kemungkinannya untuk berubah. Bakat itu relatif  tetap sepanjang waktu tertentu. Karena bakat itu relatif stabil, maka bakat bakat itu dapat digunakan untuk membantu memprediksi keberhasilan dalam bidang kependidikan dan karir, serta memberikan suatu landasan untuk mengambil keputusan karir.

Jadi bakat merupakan kemampuan dalam suatu bidang tertentu yang sudah di miliki sejak kecil.

Pengertian minat

  • Perhatian.
  • Rasa ingin tahu.
  • Kesenangan dan kenikmatan.
  • Kesempatan atau lingkungan.

Menurut Sukardi (2003), minat merupakan kecenderungan pada seseorang yang ditandai dengan rasa senang atau ketertarikan pada objek tertentu disertai dengan adanya pemusatan perhatian kepada objek tersebut dan keinginan untuk terlibat dalam aktivitas suatu objek, sehingga mengakibatkan seseorang memiliki keinginan untuk terlibat secara langsung dalam suatu objek atau aktivitas tertentu, karena dirasakan bermakna bagi dirinya dan ada harapan yang dituju.

Jadi minat merupakan rasa senang dan ketertarikan terhadap sesuatu yang membuat diri ingin ikut serta dan terlibat di dalamnya dengan adanya harapan yang dituju.

Pengertian motivasi

Menurut Pintrich & Schunk (1996), motivasi berasal dari kata Latin yaitu moveers yang berarti menggerakkan. Kata motivasi lalu diartikan sebagai usaha menggerakkan. Dalam pengertian yang lain, motivasi merupakan proses yang terjadi di dalam diri individu yang mengarahkan aktivitas individu mencapai tujuan yang perlu didorong dan dijaga.

Menurut Dalyono (2005) dalam buku Psikologi Pendidikan menyatakan bahwa motivasi adalah daya penggerak atau pendorong untuk melakukan sesuatu pekerjaan, yang bisa berasal dari dalam diri dan juga dari luar.

Pengaruh bakat dan minat pada motivasi belajar(Susanto, 2016)

Bakat

Menurut Chaplin, yang dimaksud dengan bakat adalah kemampuan potensial yang dimiliki oleh seseorang untuk mencapai keberhasilan pada masa yang akan datang. Dengan demikian sebetulnya setiap orang memiliki bakat dalam arti berpotensi untuk mencapai prestasi sampai tingkat tertentu. Sehubungan dengan hal tersebut, maka bakat akan dapat mempengaruhi tinggi rendahnya prestasi belajar.

Minat

Secara sederhana, minat berarti kecenderungan dan kegairahan yang tinggi atau keinginan yang besar terhadap sesuatu. Seorang siswa yang menaruh minat besar terhadap pelajaran akan memusatkan perhatiannya lebih banyak daripada siswa lainnya. Kemudian karena pemusatan perhatian yang intensif terhadap materi itulah yang memungkinkan siswa tadi untuk belajar lebih giat lagi, dan akhirnya mencapai prestasi yang diinginkan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun