Mohon tunggu...
Alvina Khoiriyah
Alvina Khoiriyah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Bermimpi menjadi penulis

life is not easy but it's a simple

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Tim Bangkid Kampus Mengajar Angkatan Tiga Mengeksistensikan Diri Melalui Seminar "Edu Talk"

14 Juni 2022   10:00 Diperbarui: 27 Juni 2022   22:28 111
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ngawi, Hari Sabtu (21/5/2022) SDN Bangunrejo Kidul 2 Kedunggalar menggelar acara seminar mengenai bincang pendidikan masa kini dan merupakan acara  perdana yang melibatkan masyarakat umum untuk berpartisipasi dan mensukseskan acara meskipun secara online atau daring. Baik dari praktisi pendidikan di sekitar kedunggalar sendiri, dan juga mahasiswa ikut dalam bincang pendidikan.

Keberlangsungan acara ini berasal dari ide rekan tim kampus mengajar angkatan 3 di Sdn Bangunrejo Kidul 2. Mereka melihat peluang untuk dapat mengenalkan sekolah kepada masyarakat di luar wilayah kedunggalar, serta memiliki sumber daya ynag unggul untuk dapat menonjolkan eksistensi diri.

Sdn Bangunrejo Kidul 2 merupakan sekolah penggerak angkatan 2 yang lolos seleksi dan masih akan menjalani pelatihan -- pelatihan serta tugas khusus. Melalui ini, tim kampus mengajar sdn bangkid 2 (singkatan dari bangunrejo kidul) ingin berkontribusi mengharumkan nama sekolah dengan melaksanakan kegiatan secara oonline atau daring diskusi pendidikan "Edu Talk" pada bulan mei kemarin. Selain sekolah yang terilih menjadi pelopor sekolah penggerak, guru -- guru yang mengajar di sana merupakan guru  yang berprestasi dan memiliki segudang pengetahuan serta penghargaan yang tersembunyi.

pict arsip pribadi
pict arsip pribadi

Perkembangan teknologi yang semakin pesat, di tengah perkembangan Revolusi Industry 4.0 menuju Industry Society 5.0 membuat tata kelola serba serbi kegiatan di masyarakat akan mengalami transformasi kehidupan. Sama dengan dunia pendidikan yang harus terus mengikuti terobosan -- terobosan baru, dengan tetap menjaga budaya lama dengan baik.

Strategi, dan inovasi pembelajaran sekolah dasar merupakan topic hangat yang dibahas dan diperbincangkan saat ini di masa wabahnya virus covid 19. Beradaptasi dengan hal baru sudah menjadi makanan keseharian, tetapi menerapkan hal baru belum tentu semudah yang dikatakan. Sama dengan pembelajaran di sekolah yang perlu untuk ditingkatkan agar siswa tidak kalah dan terjerumuskan dengan pemahaman yang salah.

"Hal yang perlu diperhatikan dalam mengajar siswa, yaitu guru yang juga harus mengerti dan faham situasi sekarang. Cara yang perlu diberlakukan adalah mengupgrade kemampuan guru tersebut, melalui diklat atau pelatihan, belajar mandiri mencari referensi melalui media online masa kini, belajar bersama teman guru yang lain, saling berbagi dan berdiskusi serta bergabung dengan komunitas penggiat pendidikan."

Selain melihat standar kemampuan guru juga harus memperhatikan suasana kelas, guru menjadi nahkoda kelas adalah perahu yang menjadi kendaaraan. Jika guru tidak mampu menjadi nahkoda yang baik kapal akan karam di lautan dan semua penumpang akan ikut tenggelam tak terselamatkan. Oleh karena itu mengutip materi dari pemateri pertama, "seorang guru harus dan wajib meningkatkan kemampuan dalam mengelola kelas agar saling interaktif, suasana nyaman saat belajar, dan semangat siswa akan terus bertambah dalam mengetahui hal -- hal baru." ( ibu Endang Nur Sulistyaningsih, S.Pd)

Disamping menyiapkan berbagai macam strategi untuk menyajikan pembelajaran yang efektif dibarengi juga dengan inovasi pembelajaran. Salah satu yang dapat diterapkan adalah dengan memanfaatkan berbagai macam apliksi, dengan diadaptasikan untuk siswa. Inovasi lain yang dapat diambil contoh adalah dengan peningkatan literasi siswa, dimana selain hanya dapat membaca siswa diharapkan akan mampu memahami dan memaknai kalimat per kalimat apa yang di abaca. Sama dengan yang dikatan oleh pemateri kedua, Ibu Nunuk Trihastuti, S. Pd.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun