GRESIK - Sejumlah kader Dewan Pimpinan Cabang Partai NasDem yang berada di Kabupaten Gresik berhasil lolos Daftar Calon Tetap (DCT) legislatif. Atas kelolosan tersebut, mereka menggelar acara tasakuran sekaligus konsolidasi bertempat di rumah Indrawati Caleg DPRD Kabupaten Gresik Dapil 3, Perumahan Taman Siwalan Indah blok E no 16 Desa Kepatihan, Kecamatan Menganti, Kabupaten Gresik.
Turut hadir dalam acara tersebut, beberapa caleg Dapil Menganti, Kedamean, Cerme dan Ketua Bappilu Gus Iwan yang juga calon legislatif (caleg) provinsi Jawa Timur dapil Gresik serta seluruh kader NasDem Kabupaten Gresik.
Caleg DPRD Dapil 3 (Menganti dan Kedamean) Indrawati sekaligus tuan rumah bersyukur atas kelolosan dirinya dan caleg lainnya serta berterima kasih atas kedatangan Kader NasDem guna menghadiri tasyakuran dan konsolidasi partai.
"Acara malam ini sebagai bentuk rasa syukur kami para caleg Partai NasDem yang telah lolos ditetapkan sebagai DCT. Kami selaku tuan rumah juga mengucapkan banyak terima kasih atas kehadiran anda semua," katanya dalam sambutan. Minggu (30/9/2018) malam.
Selain itu, saat ini Indrawati sudah mulai melakukan sosialisasi, mengenalkan dirinya kepada masyarakat dan konsolidasi secara bertahap. Konsolidasi ini dibantu dengan pergerakan tim pemenangan yang siap menggenjot elektabilitas Caleg dapil 3 Kabupaten Gresik kepada masyarakat.
"Sosialisasi ini akan bertahap. Pertama kita mulai di daerah sini. Didukung oleh tim-tim yang berada di belakang kita ini. Istilahnya, kita minta izin untuk memperkenalkan diri kepada tokoh masyarakat dan menampung aspirasi," paparnya.
"Selama ini Partai NasDem selalu berada di depan kepentingan masyarakat. Kita tidak hanya sekedar menyampaikan secara lisan. Jika Tuhan menghendaki saya jadi DPRD, izinkan saya akan mengabdi atas kepentingan masyarakat. Kami adalah bagian itu dan kami akan sosialisasikan itu," harapnya. (ATH)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H