Mohon tunggu...
Alpi AnwarPulungan
Alpi AnwarPulungan Mohon Tunggu... Penulis - Mahasiswa yang merantau ke Malang hanya karena membaca novel Apa pun Selain Hujan

Lahir di sebuah desa terpencil di Sumatra Utara, tepatnya di desa Sorimadingin Kabupaten Tapanuli Selatan. Saat ini tengah menempuh studi S1 pada program studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Brawijaya, angkatan 2017 dan mengambil minat sastra. Dulu memiliki hobi memangkas rambut dan bermain sepak bola di perbatasan kampung di dekat sungai Angkola tetapi sekarang mulai menyukai film-film Bollywood dan menekuni dunia kepenulisan.

Selanjutnya

Tutup

Raket Pilihan

Menatap Babak 16 Besar Toyota Thailand Open 2021 pada Sektor Tunggal Putra

20 Januari 2021   15:04 Diperbarui: 20 Januari 2021   15:14 180
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Shesar H. Rhustavito saat di Toyota Thailand Open 2021 (Badmintonphoto)

Babak pertama Toyota Thailand Open 2021 Super 1000 digelar pada Selasa dan Rabu (19 dan 20/1/2021) di Impact Arena, Bangkok. Sebanyak dua dari tiga tunggal putra yang mewakili Indonesia berhasil melaju ke babak 16 besar.

Kedua tunggal putra yang berhasil melaju ke babak 16 besar tersebut adalah Shesar H. Rhustavito dan Anthony S. Ginting sedangkan Jonatan Christie harus tersingkir pada hari pertandingan hari ini. Vito dan Ginting lebih dulu bertanding pada hari Selasa dari pada Jojo yang baru bertanding pada hari ini.

Vito yang saat ini berperingkat 18 dunia berhasil mengalahkan wakil tuan rumah, Khosit Phetpradab dengan straight game 21-13 dan 21-13. Kemenangan tersebut menambah keunggulan head to head dengan Khosit menjadi 2-0, di mana pada pertemuan sebelumnya di Yonex-Sunrise Vietnam Open 2017 Vito berhasil menang dengan straight game 21-19, dan 21-13.

Sementara itu, di hari yang sama Ginting juga berhasil menang dengan straight game 21-16 dan 21-11 ketika berhadapan dengan wakil India, Sourabh Verma. Kemenangan tersebut menambah head to headnya menjadi 3-0 sekaligus menjaga kans untuk tampil di BWF World Tour Finals 2020 yang akan dilaksnakan pada 27-31 Januari ini.

Hasil berbeda justru diraih oleh Jojo, setelah berjuang selama 75 menit melawan wakil India berperingkat 28 dunia, Prannoy H. S, membuat Jojo harus mengakui keunggulan lawannya dengan rubber game 21-18, 16-21 dan 23-21. Kekalahan tersebut telah memutus harapan Jojo untuk tampil di BWF World Tour Finals.

Pada babak 16 besar yang akan dilaksanakan besok, Vito sudah ditunggu H.S. Vittinghus asal Denmark yang berperingkat 42 dunia. Dari head to head Vito kalah 1-0 yakni pada Yonex- Sunrise Syed Modi Memorial India Open Grand Prix Gold 2011 dengan straight game 21-7 dan 21-12. Meski secara h2h Vito kalah tapi tidak menjadi patokan untuk pertandingan besok mengingat pertemuan pertama keduanya sudah lama sekali. Tentunya pada petandingan besok Vito akan lebih matang secara penampilan.

Sementara itu, besok Ginting akan berhadapan dengan wakil Hongkong, Lee Cheuk Yiu yang mengalahkannya di final Yonex-Sunrise Hongkong Open 2019 dengan rubber game 21-16, 10-21 dan 20-22. Dari head to head seimbang 1-1 tapi Ginting memiliki motivasi kuat untuk menjaga kans tampil di BWF World Tour Finals 2020.

Semoga kedua tunggal putra merah putih yang akan bertanding besok memperoleh kemenangan dan terus melaju ke babak selanjutnya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun