Mohon tunggu...
Taufik Al Mubarak
Taufik Al Mubarak Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Tukang Nongkrong

Taufik Al Mubarak, blogger yang tak kunjung pensiun. Mengelola blog https://pingkom.com

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

Rahasia Menjadi Pemenang Lomba Blog SEO

10 Februari 2023   23:50 Diperbarui: 11 Februari 2023   00:11 641
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi. Photo: Unsplash.com

Saya mohon maaf jika tulisan ini nantinya bakal terkesan menggurui dan dianggap untuk gagah-gagahan. Saya pastikan, tidak ada niat ke arah itu sedikitpun. Soalnya, saya sendiri pun masih seorang pembelajar dan masih butuh banyak bimbingan dari para blogger senior yang ada di platform ini. Saya sangat berharap adanya tulisan ini akan memantik diskusi dan menjadi medium pembelajaran bagi kita semua.

Kenapa akhirnya saya berani menulis artikel “Rahasia Menjadi Pemenang Lomba Blog SEO?” Ada banyak sekali pertimbangan dan alasan yang dapat saya berikan. Salah satunya adalah saya ingin berbagi pengalaman dengan kawan-kawan semua tentang perjalanan saya mengikuti lomba blog SEO, yaitu sebuah lomba menulis blog di mana seorang pemenang ditentukan oleh posisi blog mereka di mesin pencari untuk kata kunci yang diperlombakan.

Sekali pun menulis tema ini, bukan berarti saya selalu memenangkan kontes SEO, karena saya pun pernah kalah. Itu terjadi tidak hanya sekali, melainkan berkali-kali. Namun, saya tidak pernah menyerah. Setiap kekalahan yang saya alami, saya selalu belajar mengapa saya kalah dan blog milik orang lain yang menang. Dari situ saya terus memperbaiki blog saya dari sisi SEO, baik itu SEO on-page maupun SEO off-page. Ada saja hal-hal baru yang saya jumpai di balik kekalahan itu.

Oh ya, saat pertama kali terjun dalam kontes blog SEO, saya memulainya dengan sangat buruk. Saya ingat di lomba blog SEO pertama yang saya ikuti saya jejali kata kunci yang dilombakan di setiap paragraf, persis seperti seorang pemula. Apa yang saya lakukan itu di kalangan praktisi SEO dikenal dengan istilah stuffing keyword, istilah yang saya ketahui setelah mengikuti lomba SEO. Jika mengingat pengalaman ini, saya suka senyum-senyum sendiri.

Lomba blog dan Lomba SEO

Sebelum kita membahas panjang lebar tentang rahasia menjadi pemenang lomba blog SEO, ada baiknya kita memahami dulu beberapa istilah terkait bahasan ini. 

Pertama, lomba blog yaitu kompetisi menulis yang berfokus pada penulisan di blog. Peserta dapat menulis blog tentang topik yang ditentukan atau memilih topik sendiri dan mempostingnya pada blog pribadi mereka. Tujuannya adalah untuk mempromosikan kreativitas dan keterampilan menulis serta meningkatkan visibilitas blog peserta. 

Lomba blog biasanya dibuat oleh perusahaan, lembaga pemerintah, atau organisasi nirlaba, di mana pemenang lomba blog akan mendapatkan sejumlah hadiah uang, produk, atau sertifikat bagi pemenang. Tidak cuma itu, pemenang kadang-kadang akan mendapatkan tiket jalan-jalan jika penyelenggaranya adalah sebuah platform agen perjalanan; gadget jika penyelenggaranya adalah marketplace barang-barang elektronik; atau voucher menginap di hotel jika penyelenggaranya merupakan jaringan perhotelan internasional.

Kedua, Kontes SEO (search engine optimization), sebuah kompetisi yang fokus pada optimasi mesin pencari. Tujuannya adalah untuk meningkatkan visibilitas blog atau situs web pada hasil mesin pencari, seperti Google, Bing, atau Yahoo. Dalam kontes SEO, peserta biasanya diberikan topik atau keyword tertentu dan diminta untuk membuat tulisan blog atau halaman web terkait topik dan kata kunci tersebut yang dioptimasi sedemikian rupa untuk mendapatkan hasil yang baik.

Para peserta Kontes SEO biasanya melakukan sejumlah optimasi pada sejumlah komponen yang berkaitan dengan kebutuhan search engine seperti judul, meta tag, deskripsi, kata kunci, dan struktur halaman web. Optimasi ini biasanya berkaitan dengan SEO on-page dan SEO off-page dan komponen lain yang disyaratkan oleh sebuah mesin pencari. Mereka (peserta) akan menerapkan berbagai pengetahuan terkait SEO yang dipelajarinya ketika membuat tulisan untuk membantu mesin pencari menemukan dan menilai situs web tersebut. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun