Dengan membeli makanan memang akan menjadi lebih praktis dan tidak perlu capek menyiapkan segala bahan-bahannya. Namun, dengan Anda memasak sendiri sudah pasti lebih baik dari segi keuangan maupun kesehatan.
Karena selain pastinya lebih murah, menu masakan rumah juga bisa disesuaikan dengan selera. Memang sih, kesibukan sehari-hari membuat kita enggan memasak sendiri.
Tetapi, sebenarnya Anda cuma perlu meluangkan waktu sebentar untuk menyiapkan makanan yang menyehatkan. Tidak perlu jenis masakan yang susah-susah, yang penting bergizi dan murah.
Nah, sekarang kita coba hitung yuk, apakah benar dengan memasak sendiri, Anda bisa jauh lebih menghemat pengeluaran Anda:
Anggaplah saat ini Anda sudah menyisihkan budget untuk konsumsi 2 juta per bulan. Namun, budget tersebut biasanya Anda gunakan untuk makan di luar.
Dengan begitu, coba mulai kurangi budget tersebut menjadi Rp 1 juta per bulan dan mulai dengan kebiasaan memasak di rumah.
Setelah itu cobalah Anda bikin daftar pengeluaran, seperti:
-- Beras satu bulan: Rp 65 ribu (5kg)
-- Sayur dan lauk pauk satu bulan : Rp 500 ribu
Anda bisa memasak sederhana dengan menu seperti sayur sop, bayam, tempe, tahu, ayam dan lain sebagainya. Menu tersebut pun bisa buat 3 kali makan Anda.
Dengan begitu, sisa budget konsumsi Anda akan semakin banyak. Karena Anda hanya mengeluarkan Rp 565 ribu perbulannya dan sisa uang tersebut bisa Anda alokasikan di kebutuhan lainnya.