Almasy Widi Ramadhani
Program Studi Manajemen, Fakultas Ekonomi Bisnis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta
Mahasiswa Program Studi Manajemen, Â Universitas Muhammadiyah Yogyakarta telah melaksanakan kegiatan kuliah kerja lapangan pada tanggal 30 Oktober 2023 hingga 2 November 2023 dengan melakukan serangkaian company visits di beberapa daerah. Pemberangkatan Kuliah kerja lapangan dimulai pada tanggal 30 Oktober 2023 dengan kunjungan ke Pabrik PT Sidomuncul di Semarang, Jawa Tengah. Dilanjut dengan kunjungan ke Pabrik PT AICE dan UMKM Ngupang di Jawa Timur pada tanggal 31 Oktober 2023. Setelah mengunjungi ketiga perusahaan tersebut, penulis memutuskan untuk lebih mendalami perusahaan PT AICE. Keputusan ini didasari oleh ketertarikan penulis terhadap komitmen perusahaan terhadap standar kualitas yang tinggi dan semangat inovatif yang terus membara. Yuk, baca artikel selanjutnya untuk menelusuri lebih dalam tentang sejarah, filosofi perusahaan, dan strategi bisnisnya.
PT Alpen Food Industry atau yang sekarang dikenal sebagai Aice Group Holdings Pte Ltd, merupakan perusahaan yang fokus pada produksi es krim dengan merek Aice. Perusahaan ini berdiri pada tahun 2015 di Singapura, perusahaan ini memiliki tekad kuat untuk menjadikan merek dagangnya sebagai salah satu yang paling populer di industri es krim di Indonesia dan Asia Tenggara. PT Alpen Food Industry telah memperoleh Sertifikat Halal dan Implementasi Sistem Jaminan Halal dengan nilai A, yang dikeluarkan oleh lembaga Pusat Halal International, LPPOM MUI, hal ini mencerminkan komitmen perusahaan terhadap standar kualitas tertinggi dan kepatuhan terhadap prinsip-prinsip halal.
Pada kunjungan mahasiswa ke fasilitas produksi, tim manjemen PT AICE telah memberikan gambaran mendalam tentang kompleksitas proses pembuatan es krim mereka mulai dari pemilihan bahan baku hingga tahap produksi yang canggih. PT AICE menekankan pentingnya produksi yang mengutamakan standar kualitas. Fokus utama perusahaan ini adalah memberikan keuntungan bagi masyarakat dengan menyediakan es krim yang tidak hanya enak tetapi juga terjangkau secara finansial, memungkinkan setiap orang dapat menikmati es krim ini tanpa merasa terbebani secara finansial. PT AICE telah mendapatkan pengakuan standarisasi tinggi dalam sistem jaminan mutu dan keamanan produk dalam proses produksinya atas lulusnya sertifikasi ISO 9001:2015 dan Analisis Bahaya dan Pengendalian Titik Kritis (HACCP) diterima Aice dari Lembaga Sertifikasi Balai Besar Industri Agro (BBIA) Kementerian Perindustrian. Upaya ini memperkuat kepercayaan konsumen terhadap tingkat keamanan produk Aice, memberikan jaminan bahwa setiap produk yang dihasilkan telah melewati proses produksi yang ketat dan mematuhi standar kesehatan yang tinggi.
Dalam mengejar kualitas terbaik, Aice tidak hanya mematuhi regulasi yang berlaku tetapi juga menjalankan etika bisnis yang tinggi. Pendekatan ini sejalan dengan prinsip dasar perusahaan yang tidak hanya berorientasi pada keberhasilan ekonomi tetapi juga berkomitmen untuk memberikan manfaat ekonomi dan sumbangsih sosial bagi masyarakat Indonesia secara berkelanjutan. Melalui penerapan standar tertinggi dalam keamanan pangan, Aice memastikan bahwa produknya tidak hanya memberikan kenikmatan rasa tetapi juga memberikan keamanan dan kepercayaan yang tak tertandingi kepada konsumennya.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI