Pertahanan. Keamanan, penegakan hukum, dan keselamatan di laut
Tata kelola dan kelembagaan di laut
Ekonomi, infrastruktur, dan peningkatan kesejahteraan
Pengelolaan ruang laut dan perlindungan lingkungan laut
Budaya bahari
Diplomasi maritim
Tentu dalam melakukan penerapan ketujuh pilar diperlukan kolaborasi yang seimbang antara berbagai pihak. Jika dijabarkan dalam kalimat yang komprehensif, maka pilar utama Poros Maritim Dunia memiliki objektif yang cukup kompleks.
Mulai dari menjaga kedaulatan laut dari ancaman seperti perompakan, penangkapan ikan ilegal (IUU Fishing), dan pelanggaran wilayah.
Kemudian meningkatkan infrastruktur pelabuhan dan jalur logistik untuk menghubungkan pulau-pulau di Indonesia serta memperlancar perdagangan internasional.
Lalu memperkuat posisi Indonesia dalam forum internasional terkait isu maritim, seperti keamanan perairan dan manajemen sumber daya laut.
Tak lupa untuk mengoptimalkan pemanfaatan sumber daya laut secara berkelanjutan, termasuk sektor perikanan dan energi terbarukan.