Mohon tunggu...
Ali Wasi
Ali Wasi Mohon Tunggu... Lainnya - Aparatur Sipil Negara

Seorang ASN dari Tahun 2015 s.d. sekarang, yang semula gemar menulis cerita fiksi menjadi rutin menulis analisis informasi.

Selanjutnya

Tutup

Cerbung Pilihan

Menggenggam Dunia (10) Pengalaman Berharga

6 Mei 2024   07:00 Diperbarui: 6 Mei 2024   07:04 124
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Apabila dibayangkan, ini memang benar-benar cerita tragis dan mengerikan. Pantas saja Anisa menyadari kesalahannya, bahwa ia selalu membantah perintah orang tuanya. Hikmah yang dipetik dari ceramah beberapa ustad dan ayahnya sendiri, ia gabungkan dengan kejadian malang yang menimpa temannya.

“Allah akan memberikan hikmah di setiap cobaan-Nya. Saat Anisa membantah kami, kami tak perlu sedih. Sebab kami berdoa supaya Allah menyadarkan Anisa, dan kami harus yakin bahwa akan dikabulkan. Tapi bukan hanya meyakini saja doa itu akan langsung dikabulkan. Kita sebagai hamba Allah dan khalifah yang berada di Bumi, harus menjalankan beberapa kewajiban dan sunah kepada Allah.” Papar Pak Romli panjang lebar, menberikan rangkaian hikmah dari masa lalu anaknya.

“Dan sekarang Alhamdulillah, kami melihat perubahan drastis pada diri Anisa. Sekarang ia telah kembali pada jalan yang benar, dan mengutamakan kewajiban ia sebagai hamba-Nya.” Jelas Ibu Romli.

“Pengalaman spiritual anak Bapak dan Ibu, yang penuh hikmah.” Senyumku.

Tak terasa waktu hampir menunjukan tengah siang, setalah melakukan perbincangan akrab dengan Bapak Romli dan Ibu Fatimah. Aku pamit diri pada mereka. Tanpa ragu mereka memintaku untuk mampir lagi di lain waktu, dan aku hanya menjawab Insya Allah.

Matahari yang semakin panas, membuatku mandi keringat saat beranjak menuju rumah. Tetapi alangkah beruntungnya hari ini, aku dapat mengambil pembelajaran berharga mengenai kehidupan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Cerbung Selengkapnya
Lihat Cerbung Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun