Mohon tunggu...
Alivia Kuswantini
Alivia Kuswantini Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Membaca

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas Pilihan

Belajar Asik tentang Energi dengan Flashcard

19 Juni 2024   11:18 Diperbarui: 19 Juni 2024   11:35 30
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ruang Kelas. Sumber Ilustrasi: PAXELS

Belajar adalah kegiatan atau proses untuk mendapatkan sesuatu dan menerima informasi maupun pengetahuan. Menurut Slameto (2016:2) menyatakan bahwa “Belajar ialah sesuatu proses usaha yang dilakukan seseorang untuk memperoleh suatu perubahan tingkah laku yang baru secara keseluruhan, sebagai hasil pengalaman sendiri dalam interaksi dengan lingkungannya”. Maka dari itu, mahasiswa Universitas Muhammadiyah Purworejo mengadakan kegiatan bimbingan belajar untuk siswa sekolah dasar guna menciptakan generasi penerus bangsa yang cerdas dan tanggap.

Kegiatan bimbingan belajar ini dilaksanakan pada Sabtu, 6 April 2024 hingga Senin, 8 April 2024 di Desa Loano, Kecamatan Loano, Purworejo. Materi yang akan dibahas adalah energi dengan menggunakan media pembelajaran berupa flashcard. Kegiatan bimbingan belajar ini bertujuan untuk membantu siswa sekolah dasar yang mengalami kesulitan dalam memahami materi Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) tentang energi. Selain itu, kegiatan ini juga dapat membangun semangat belajar pada siswa sekolah dasar. Siswa yang terlibat sangat antusias dan bersemangat dalam mengikuti kegiatan bimbingan belajar yang sedang berlangsung.

Pada awal pelaksanaan bimbingan belajar, kami mulai dengan ice breaking terlebih dahulu untuk menghilangkan rasa bosan dan melatih fokus siswa. Ice breaking ini melibatkan permainan menyenangkan yang dapat membuat siswa sekolah dasar merasa lebih rileks dan siap untuk menerima materi yang akan disampaikan. Setelah itu, kami melanjutkan dengan pemaparan materi tentang energi.

Energi adalah daya (kekuatan) yang dapat digunakan untuk melakukan berbagai proses kegiatan. Atau secara singkatnya energi merupakan konsep yang sangat terikat dengan usaha. Energi ada dalam berbagai bentuk dan dapat diubah dari satu bentuk ke bentuk lainnya. Perubahan energi bermacam-macam bentuknya, sebagai contoh energi listrik menjadi panas pada setrika, energi angin menjadi gerak pada kincir angin, dan energi air menjadi listrik pada pembangkit listrik tenaga air (PLTA). Manusia memanfaatkan berbagai perubahan bentuk energi untuk mempermudah kehidupannya. Misalnya, kita menggunakan energi listrik untuk menyalakan lampu, menyalakan peralatan rumah tangga, dan mengisi baterai. Kita juga memanfaatkan energi matahari untuk mengeringkan pakaian dan memanaskan air.

Sambil memaparkan materi, kami juga memperkenalkan media pembelajaran berupa flashcard. Flashcard adalah salah satu bentuk dari media pembelajaran yang berupa kartu berisikan gambar dan kata penjelasan singkat. Kami menggunakan media ini untuk mempermudah siswa sekolah dasar dalam memahami materi yang kami sampaikan. Selain itu flashcard dapat membantu dalam mengingat informasi dengan cara yang visual dan interaktif. Gambar-gambar yang menarik dan warna-warni pada flashcard membuat siswa lebih tertarik dan aktif dalam kegiatan belajar. Dengan ini, kami dapat menyampaikan materi pada saat pembelajaran karena siswa seolah dasar sangat antusias dan bersemangat dalam mengikuti kegiatan bimbingan belajar.

Adapun manfaat dari media pembelajaran flashcard yaitu:


1. Membantu siswa dalam menghafal dan mengingat gambar maupun kata. Flashcard memudahkan siswa sekolah dasar untuk mengingat informasi dengan cara yang lebih visual dan mudah dipahami.

2. Membantu dalam melatih fokus siswa sekolah dasar. Siswa perlu memperhatikan gambar dan kata pada flashcard sehingga dapat melatih konsentrasi mereka.

3. Memudahkan dalam memahami materi pembelajaran. Informasi yang disajikan secara visual lebih mudah dipahami oleh siswa.

4. Media pembelajaran yang menarik dan menyenangkan. Flashcard membuat kegiatan belajar menjadi lebih menyenangkan dan tidak membosankan.

Dengan menggunakan media pembelajaran flashcard yang menarik, kegiatan belajar akan terasa menyenangkan dan tidak membosankan bagi siswa sekolah dasar. Inilah yang menjadi tujuan utama bimbingan belajar kami, yaitu menciptakan kegiatan belajar yang menyenangkan dan tidak membosankan. Selain itu, siswa sekolah dasar dapat memahami bahkan menguasai materi energi dan perubahan bentuk energi dengan baik.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun