Mohon tunggu...
Ali Musri Syam
Ali Musri Syam Mohon Tunggu... Sekretaris - Belajar Menulis

Pekerja, menyukai sastra khususnya puisi, olahraga khususnya sepakbola, sosial politik. Karena Menulis adalah cara paripurna mengeja zaman, menulis adalah jalan setapak menjejalkan dan menjejakkan kaki dalam rautan sejarah, menulis menisbahkan diri bagi peradaban dan keberadaban. (Bulukumba, Makassar, Balikpapan, Penajam Paser Utara) https://www.facebook.com/alimusrisyam https://www.instagram.com/alimusrisyam/

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Puisi: Pelintas Pelangi Senja

4 Juni 2021   18:28 Diperbarui: 4 Juni 2021   19:02 545
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Puisi Pelintas Pelangi Senja (Dokpri @AMS99_Teluk Balikpapan)

Pelintas Pelangi Senja

Sore ini, Aku melihat gugusan warna-warni di ujung timur
Ia membelah langit; melengkung
Berada di antara awan-awan kelabu
Aku merasakan pancarannya menghangatkan senja yang ranum
Dan kulihat sepasang mata indah yang kukenali
Memandangku sambil berjalan di titian penuh warna itu

Selaksa peristiwa terekam dalam benak
Aku menerka hujan akan turun
Nyatanya hanya angin berhembus pelan
Menyibak selendangmu berwarna jingga
Mengapa kau melambaikan tangan
Seolah memanggil-manggil, penuh harapan

Belum sempat malam bertandang
Serangkai warna memudar perlahan
Tak sempat kusambut jemarimu
Engkau raib dalam pandangan
Aku yakin engkau pelintas pelangi itu
Meski aku lupa dan gagu siapa gerangan dirimu

Penajam Paser Utara, 4 Juni 2021
Ali Musri Syam Puang Antong

*Baca Juga Puisi Lainnya: 

Puisi Sebelumnya: Semu

https://www.kompasiana.com/alimusrisyam/60b877d48ede48258d6a5e82/puisi-semu

Puisi Pilihan Lainnya: Hujan Rahasia

https://www.kompasiana.com/alimusrisyam/60b70e6e8ede486ea42c3f42/puisi-hujan-rahasia

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun