Mohon tunggu...
Ali Musri Syam
Ali Musri Syam Mohon Tunggu... Sekretaris - Belajar Menulis

Pekerja, menyukai sastra khususnya puisi, olahraga khususnya sepakbola, sosial politik. Karena Menulis adalah cara paripurna mengeja zaman, menulis adalah jalan setapak menjejalkan dan menjejakkan kaki dalam rautan sejarah, menulis menisbahkan diri bagi peradaban dan keberadaban. (Bulukumba, Makassar, Balikpapan, Penajam Paser Utara) https://www.facebook.com/alimusrisyam https://www.instagram.com/alimusrisyam/

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Perjalanan Kali Ini

5 November 2020   15:16 Diperbarui: 5 November 2020   15:33 217
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumentasi Pribadi Ali Musri Syam @AMS99_Jalan Tol Balikpapan-Samarinda

Perjalanan Kali Ini

Perjalanan kali ini
Mengulang kisah rutin

Memilih waktu menjelang petang
Mengharap rintangan tak terlalu membentang

Malam akan segera datang
Keheningan menemani sepanjang jalan

Berangkat dengan doa-doa mustajab
Dengan dua sayap malaikat

Apa yang hendak kucari?
adalah perihal kehidupan duniawi

Bukan terjebak pada bulir-bulir kepalsuan
Tapi adalah jalan terbentang menuju titian

Jika hendak menuju keabadian
Kita harus melintasi arus jeram

Tak mudah mengharapkan nirwana
Jika dunia tak mampu kita taklukkan

Mengharap pada tuntunan malaikat
Menghindar bisikan iblis laknat

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun