Mohon tunggu...
Ali Hamjah Harahap
Ali Hamjah Harahap Mohon Tunggu... Lainnya - Humas Kantor Kementerian Agama Kabupaten Nias Utara

Dedikasi tanpa syarat

Selanjutnya

Tutup

Sosok Pilihan

Kisah Pilu Darlin Hanif Harefa, dari loker koran hingga Lulus PPPK

24 Januari 2025   00:45 Diperbarui: 24 Januari 2025   00:42 20
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Darlin Hanif Harefa (Sumber: Humas/Kankemenag Nias Utara)

Darlin Hanif Herefa, biasa dipanggil Ustadz Dalin Lahir di Gunungsitoli, 09 Mei 1979 adalah seorang Penyuluh Agama Islam Non PNS di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Nias Utara. Pada tanggal 01 Januari 2017 Dalin diangkat menjadi Penyuluh Agama Islam Non Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Nias Utara. Namun jauh sebelum itu, Dalin sudah menjadi bagian dari Kementerian Agama tepatnya ditahun 1994 kurang lebih 30 Tahun yang lalu. Darlin mengawali karirnya menjadi Penyuluh Agama Islam di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Nias sebelum Kabupaten ini mekar di Tahun 1994.

  • Sejarah Perjuangan

Darlin menuturkan bahwa dia pertama sekali ditempatkan diwilayah Gunungsitoli tepatnyadDi Surau Istiqamah Kelurahan Saombo, Jalan Yos Sudarso depan Gereja Hosiana arah Pelabuhan Angin Gunungsitoli sebagai Ketua TPQ Istiqamah. Darlin menambahkan dia telah berhasil mendidik para santri saya sudah banyak yang berhasil bahkan ada beberapa Orang yang sudah Lulus AKABRI. Ada yang sudah menjadi Pasukan Garuda yang dikirim ke Timur Tengah waktu masa Pergolakan Irak dan Quwait.

Darlin masih ingat nama Santrinya itu, Namanya Khairul Andri Sinaga (Pasukan Perdamaian, Pasukan Garuda). “Ada juga yang Lulusan Secaba TNI saudaranya sendiri Khairul Amri Sinaga dan masih banyak lagi” tuturnya.

“Berbagai Profesi sudah saya jalani, mulai dari pemulung, loper koran, hingga jual obat herbal juga sudah pernah” Ungkapnya.

Meski demikian Ustadz Darlin tidak pernah putus asa dan menyalahkan takdirnya. Tahun 2009 Lelaki yang akrab disapa Ustadz Darlin tersebut pernah mengajar TIK di Madrasah Aliyah Swasta Lahewa sampai 2015. Ia juga pernah menjadi Admin Madrasah di MIS NU II Lahewa pada tahun 2016.

Baru pada tahun 2017 sampai sekarang Darlin memutuskan untuk menjadi Penyuluh Agama Islam Non PNS di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Nias Utara. Ia ditempatkan di KUA Lahewa dengan Specialisasi Moderasi Beragama dan Pengelolaan Zakat.

  • Karir

Berkat keteguhan dan kesabaran, sampai sekarang Darlin masih bekerja sebagai Penyuluh Agama Islam Non Pegawai Negeri Sipil di lingkup Kantor Urusan Agama Kecamatan Lahewa Kabupaten Nias Utara Provinsi Sumatera Utara. Pada awal Darlin ditugaskan, ia mulai menyusun monografi (data) wilayah binaannya, berbagai tantangan, halangan dan rintangan ia hadapi, tentunya dengan penuh kesabaran. Hujan dan panas ia lalui silih berganti demi mengemban tugas mulia ini. Tidak perduli walaupun penghasilan tidak seberapa, karena Ia yakin dibalik kesulitan ada kemudahan yang diberikan Allah SWT, asalkan ikhlas melaksanakannya. Begitulah penuturan Ustadz Darlin disela-sela kesibukannya menjalankan tugas pada hari Selasa, 21 Januari 2024.

“Saya tidak beorientasi pada gaji, dulu tahun 1994 gaji saya Cuma 60.000 perbulan, saya tetap bertahan, saya iklhas” tuturnya.

Lebih lanjut Darlin menceritakan mengenai tugas kesehariannya membuat rencana kerja operasional, berkoordinasi kepada tokoh pemerintah, tokoh agama, tokoh adat dan tokoh pemuda di wilayah binaan tempatnya ditugaskan, membentuk kelompok sasaran umum seperti Majelis Ta’lim, Taman Pembacaan Al-Qur’an, Remaja Masjid dan Organisasi Sosial Keagamaan lainnya.

Darlin juga membentuk Organisasi Pengajian Komunitas dengan sasaran khusus dan sasaran pada media sosial berbasis internet. Dua atau tiga kali dalam sepekan Darlin meluangkan waktu untuk melaksanakan penyuluhan tatap muka pada kelompok sasaran, baik dengan materi agama secara umum dan secara khusus (spesialisasi). Spesialisasi Penyuluhannya adalah terfokus pada Kegiatan Moderasi Beragama dan Pengelolaan Zakat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosok Selengkapnya
Lihat Sosok Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun