Mohon tunggu...
Alifia RahmaOktavia
Alifia RahmaOktavia Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Hobi berenang

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Wisata Alam, Dolan Deso Boro

23 Juni 2022   09:34 Diperbarui: 23 Juni 2022   10:07 1280
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Outbound. Tim Pembinan Unires melaksanakan kegiatan outbond selama 2 hari 1 malam di Dolan Deso Boro- (Kulon Progo, (12/06)-Dokpri

Yogyakarta (23/06), Dolan Deso Boro terletak di Desa Banjarasri, Kec. Kalibawang, Kab. Kulonprogo, Daerah Istimewa Yogyakarta. Dolan Deso Boro adalah tempat wisata & outbound yang memiliki konsep tradisional yang mengedepankan pelestarian lingkungan berdasar pada nilai-nilai budaya dan kearifan lokal, dengan slogan 'Culture For Nature' menjadikan dolan deso boro menjadi salah satu tempat yang bisa anda kunjungi saat liburan.

Kak Anis, salah satu petugas disana mengatakan " Tempat wisata Dolan Deso Boro  menyediakan berbagai fasilitas yang sangat mencukupi, mulai dari kenyamanan pengunjung ataupun hanya sekedar dudukan di sekitar kawasan wisata ini. Adapun fasilitas Dolan Deso Boro diantaranya yaitu Ruang Pertemuan/Pendopo, Rumah Inap/Homestay, Toilet, Area Bermain, Lapangan, Kolam, Sawah, Sungai, Musholla dan masih banyak lagi".

Pengunjung akan diajak untuk merasakan indahnya melestarikan lingkungan, budaya, serta kearifan lokal. Desa wisata di Jogja ini juga memiliki misi yang jelas pula, yaitu melestarikan lingkungan, budaya, dan kearifan lokal melalui tempat wisata minat khusus. 

Selain itu, Dolan Deso Boro juga mengajak kita untuk menikmati indahnya kehidupan harmoni antar masyarakat desa, lingkungan, serta alam itu sendiri. 

Anda akan diajak menikmati suasana Desa Wisata di Jogja yang jarang sobat rasakan, yaitu Arum Jeram (Rafting) dengan menyusuri segarnya sungai elo atau sungai progo menggunakan prahu karet yang pastinya akan menyuguhkan olahraga adrenalin pas buat sobat yang menyukai olahraga ekstrim satu ini. 

Tidak hanya menggunakan prahu karet, sobat juga bisa menyusuri segarnya sungai dengan Tubing River, yaitu arum jeram menggunakan ban dalam sebagai pelampungnya. 

Olahraga satu ini pastinya menyenangkan dan memberikan suasana berbeda dari arum jeram menggunakan perahu karet. Selain bermain di sungai anda juga bisa menikmati pemandangan desa dengan Village Cycling, menjelajahi perbukitan menoreh dengan bersepeda bersama keluarga tercinta dan kerabat atau teman-teman.

Saat berniat untuk merasakan berbagai macam permainan disana, kita pun tak perlu khawatir karena takut kebingungan. Dolan Deso Boro pun menyediakan seorang instruktur yang akan senan tiasa memandu kita dalam bermain disana. Petugas-petugas disana pun cukup ramah. 

Mereka juga akan menjelaskan teknis permainan disana. Para instruktur juga akan memastikan kondisi pengunjung sebelum bermain, karena ada bebeberapa permainan yang cukup menantang seperti contohnya arum jeram.

Permainan yang cukup diminati disana adalah Paint Ball. Paint ball adalah suatu permainan tembak-tembakan dimana seorang atau kelompok pemain berusaha untuk mengalahkan pemain / kelompok lain dengan cara menembakan peluru dan mengenai pemain lawan. 

Peluru yang digunakan terbuat dari cat yang aman dan tidak beracun, sedangkan senjata yang digunakan untuk menembakkannya biasa disebut paintball marker atau paintball gun.  Permainan ini memiliki beberapa manfaat.  

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun