Mengupas tuntas profil kecamatan di Wonogiri yaitu salah satunya kecamatan Bulukerto. Bulukerto memiliki luas wilayah 4.674,87 hektare wilayah, administrasi terdiri atas 1 kelurahan, 9 desa, 72 rwa, 242 rt.Â
Jarak dari kota Wonogiri adalah 53kilometer sebelah timur dengan ketinggian 235meter dari permukaan air laut, batas wilayah sebelah utara kabupaten Magetan Jawa Timur, sebelah timur kecamatan Puhpelem, sebelah selatan kecamatan Purwantoro, sebelah barat kecamatan Slogohimo.Â
Produk UMKM unggulan meliputi kerajinan tangan akar wangi didesa Conto, pembuatan mainan anak-anak, trompet, dan kerajinan rotan didesa krandegan, bulurejo, Ngaglik, nadi, domas, tanjung, dan kelurahan Bulukerto. Kerajinan wayang kardus didesa Ngaglik, industri pembuatan entong kayu di bulurejo.Â
Obyek wisata meliputi Goa Resi, Soko Langit, Hutan sadiman, Tirta wening, air terjun yang terdapat didesa conto.Â
Berikut adalah nama-nama desa/kelurahan serta nama dusun/lingkungan yang ada di kecamatan Bulukerto.Â
1. Desa Conto meliputi 5dusun yang terdiri dari:
a. Ngelo
b. Nglarangan
c. Kempul
d. Dali semar
e. Sumber
2. Desa Geneng meliputi 4dusun yang terdiri dari:
a. Buling
b. Geneng
c. Ngelo
d. Sobo
3. Desa Krandegan meliputi 4dusun yang terdiri dari:
a. Ketonggo
b. Jangglengan
c. Kuniran
d. Jagir
4. Kelurahan Bulukerto meliputi 5dusun yang terdiri dari:
a. Bon agung
b. Ngroto wetan
c. Ngroto kulon
d. Payaman
e. Gondang
5. Desa Bulurejo meliputi 5dusun yang terdiri dari:
a. Watuondo
b. Tenggar
c. Soko
d. Bulurejo
e. Bulukerto
6. Desa Ngaglik meliputi 4dusun yang terdiri dari:
a. Dagangan
b. Dukuh
c. Soko
d. Pondok
7. Desa Nadi meliputi 4dusun yang terdiri dari:
a. Sumber
b. Gemawang
c. Nadi lor
d. Nadi kidul
8. Desa Domas meliputi 4dusun yang terdiri dari:
a. Kanti
b. Watu ploso
c. Duwet
d. Pondok
9. Desa Sugihan meliputi 4dusun yang terdiri dari:
a. Sembung
b. Gempol
c. Pule
d. Sugihan
10. Desa Tanjung meliputi 4dusun yang terdiri dari:
a. Tanjung
b. Jajar
c. Duwet
d. Pondok
Selain produk unggulan, petani di daerah ini cukup maju pesat banyak menghasilkan berbagai macam tanaman yang kerap diburu bagi pedagang diantaranya hasil dari buah cengkeh, dari hasil kebun seperti kunyit,jahe, laos, dan lain sebagainya.Â
Adalagi hasil pertanian seperti ubi jalar alias telo rambat, didaerah ini kerap jadi serbuan para pedagang dari berbagai luar daerah karena terkenal dari telo madunya yang manis.Â
Yuuuk..... Kepoin lebih banyak lagi destinasi tentang Wonogiri.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H