Mohon tunggu...
Ali Anshori
Ali Anshori Mohon Tunggu... Freelancer - Ali anshori

Bekerja apa saja yang penting halal. Hobi olahraga dan menulis tentunya

Selanjutnya

Tutup

Politik Pilihan

SBY Galau

18 Februari 2016   19:14 Diperbarui: 18 Februari 2016   19:29 1776
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Politik. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Mantan presiden RI ke 6 Susilo Bambang Yudoyono (SBY) galau lagi, melalui akun Twitter, @SBYudhoyono SBY menganggap pemerintahan zaman sekarang masih sering menyalahkannya. "Saya amat terkejut dgn pernyataan Menteri ESDM Sudirman Said yg menyerang & mendiskreditkan saya, ketika menjadi Presiden dulu," katanya.

"Sebenarnya saya mendukung upaya pemerintahan Presiden Jokowi utk lakukan penertiban, krn setiap Presiden hakikatnya juga begitu," ujarnya.

Curhatan SBY ini bukanlah kali pertama dia kemukakan di depan publik, di dunia maya banyak sekali curhatan SBY yang diucapkan, baik secara langsung ataupun tidak langsung. Termasuk curhat yang disampaikan SBY melalui bukunya yang berjudul Selalu ada Pilihan, salah satu buku yang diterbitkan setelah dia tidak lagi menjabat presiden.

SBY juga pernah curhat karena sering diberitakan miring oleh media, bahkan pemberitaan itu kurang lebih 2,5 tahun. Inilah curhatan SBY soal pemberitaan pers "

"Saya salah satu korban pers, tetapi sekaligus saya berterimakasih kepada pers," kata Presiden Yudhoyono saat memberikan sambutan dalam silaturahmi dengan Pengurus Pusat Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) periode 2013-2015 di Banjarbaru, Kalimantan Selatan seperti dikutip Antara beberapa waktu lalu.

Presiden melanjutkan; "Kalau saya tidak dikritik, dikecam sejak hari pertama saya jadi Presiden, mungkin saya sudah jatuh, mungkin saya semau-maunya, mungkin gegabah dalam mengambil keputusan, mungkin kebijakan saya malah aneh-aneh, mungkin saya merasa wah saya bisa memimpin bisa berbuat apa saja, saya berterimakasih terhadap semua itu."

Kemudian SBY juga pernah curhat soal fasilitas jabatan yang dianggap masih sangat minim. Namun dengan itu dia berusaha melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya.

"Kantor saya ini, kalau dibandingkan sama kantor-kantor yang lain seperti bumi dan langit kan," kata SBY kala itu.

Banyak sekali curhatan SBY yang diucapkan kepada publik. Bahkan saat telah memiliki akun Twitter SBY juga kerap menumpahkan curhatnya. 

Ya itulah dia, SBY meskipun dia pernah menjadi presiden dia sama seperti kita, SBY hanya manusia biasa yang mempunyai perasaan dan batas kesabaran. Jadi wajar saja kalau seandainya ada persoalan yang mengganjal di hati dan dirasa sudah tak tertahankan SBY akan mencurahkannya, mungkin dengan cara itu segala beban pikiran akan terkurangi.

Menjabat presiden memang bukan perkara mudah, apapun yang dilakukan tetap akan mendapat reaksi dari berbagai pihak. Sekalipun itu baik. Sebab kebaikan menurut versi orang itu berbeda-beda.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun