Mohon tunggu...
M Naufal Al Ghifary
M Naufal Al Ghifary Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Jakarta, Program Studi Ilmu Komunikasi, Memiliki minat dibidang fotografi, design, videografi.

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Kunjungan ke Museum Nasional Indonesia sebagai Strategi Pembelajaran Mata Kuliah Psikologi Komunikasi

2 Desember 2024   11:14 Diperbarui: 2 Desember 2024   12:44 55
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ruang Kelas. Sumber Ilustrasi: PAXELS

Museum Nasional Indonesia merupakan museum arkeologi, sejarah, etnografi, dan geografi yang terletak di Jakarta Pusat, lebih rinci di Jl. Medan Merdeka Barat No.12, Gambir, Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10110. Museum ini biasa juga dikenal dengan Museum Gajah dan merupakan museum pertama dan terbesar di Asia Tenggara. 

Ada satu cerita menyedihkan yaitu museum ini pernah mengalami kebakaran, sebanyak enam ruang pamer koleksi prasejarah di Gedung A ludes terbakar, namun untungnya koleksi yang terdampak kebakaran di museum hanyalah replika, sementara sisanya dipastikan dalam keadaan aman. Kejadian menyedihkan ini terjadi pada Sabtu, 17 September 2023 sekitar pukul 20.00 WIB.

 Setahun setelahnya pada Selasa, 15 Oktober 2024 Museum Nasional Indonesia (MNI) kembali dibuka oleh Indonesian Heritage Agency setelah menjalani serangkaian revitalisasi dan pengembangan ekstensif selama satu tahun. MNI kini hadir dengan fasilitas modern, pameran interaktif, dan pengalaman edukatif yang lebih mendalam, dan hal ini menandai awal baru bagi museum di Indonesia.

Setelah peresmian dan pembukaan Museum Nasional Indonesia tersebut, pada Selasa, 19 November 2024 sejumlah Mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Muhammadiyah Jakarta mengadakan kunjungan ke museum ini, Kebetulan saya pribadi merupakan salah satu di antara mahasiswa tersebut. 

Kami mengadakan kunjungan ke museum ini bersama Dosen Mata Kuliah Psikologi Komunikasi kami yaitu Ibu Istisari Bulan Lageni, S.Sos, M.Ikom. Kunjungan kami ke museum ini untuk menyelesaikan tugas Ujian Tengah Semester mata kuliah psikom kami yaitu membuat Video Blog (Vlog) mengenai kunjungan kami tersebut lalu diupload ke Instagram masing-masing.

Kunjungan ke Museum Nasional Indonesia ini bisa menjadi pembelajaran Mata Kuliah Psikologi Komunikasi, karena memiliki korelasi yang jika dihubungkan dengan komunikasi non verbal yang dapat mempengaruhi persepsi, pemahaman, dan emosi seseorang. 

Penggunaan tata letak dari artefak ditambah cahaya, warna, dan tulisan-tulisan mempengaruhi cara para pengunjung memproses informasi, komunikasi non verbal juga diterjadi melalui atmosfer yang ada di dalam museum, biasanya muncul rasa kagum ataupun hormat terhadap sejarah yang ada, dari koleksi-koleksi yang ada di museum ini juga pengunjung dapat mempelajari bagaimana cara berbagai budaya dalam menyampaikan dan menerima pesan. 

Hal-hal tersebut merupakan aspek Psikologi Komunikasi dalam konteks komunikasi non verbal, yang dapat mempengaruhi emosi dan cara para pengunjung memproses informasi.

Terima kasih kepada Dosen Mata Kuliah Psikologi Komunikasi kami Ibu Istisari Bulan Lageni, S.Sos, M.Ikom. karena telah memberikan kami pengalaman mengunjungi Museum bersejarah Nasional Indonesia ini bersama teman-teman yang lain dan juga telah membuat tugas yang menarik seperti ini. Harapan saya semoga Museum Nasional Indonesia ini dapat terus ramai pengunjung, terjaga sampai waktu yang lama.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun