Mohon tunggu...
Alfrida Dianty
Alfrida Dianty Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Ilmu Komunikasi

Musik, Film, dan hiburan menarik lainnya menjadi hal yang saya sukai

Selanjutnya

Tutup

Music

D.O. EXO Dikabarkan Tinggalkan SM Entertainment untuk Kegiatan Solo dan Aktingnya

18 Oktober 2023   20:52 Diperbarui: 18 Oktober 2023   21:08 181
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
2nd Blue Dragon Series Awards, red carpet

D.O EXO dikabarkan meninggalkan agensi lamanya yaitu SM Entertainment. Ia memutuskan untuk melakukan kegiatan individunya bersama agensi barunya yaitu SooSoo Company yang telah didirikannya bersama seorang direktur manajemen yang telah bekerja dengannya sejak debut. Dilansir dari Allkpop bahwa kontrak eksklusif D.O akan berakhir pada awal November, namun D.O EXO akan tetap menjalankan kegiatannya sebagai grup bersama SM Entertainment dan menjalankan kegiatan individu serta kegiatan aktingnya bersama agensi barunya.

Hal ini menuai banyak komentar fans, sebagian fans merasa sedih karena sebagian besar kegiatan EXO secara full member akan sangat sulit akibat perbedaan agensi dan jadwal ini. Sedangkan sebagian lainnya mendukung keputusan D.O dan dianggap sebuah kebebasan bagi D.O akibat kontrak SM Entertainment yang tidak jelas. 

Selain kabar D.O EXO, sebelumnya perseteruan isu kontrak member EXO CBX (Chen, Baekhyun, Xiumin) dan SM Entertainment telah menyelimuti grup legend ini walaupun pada bulan Juni lalu mereka mencapai kesepakatan bahwa tidak akan meninggalkan SM Entertainment.

Beberapa fans mempertanyakan bagaimana kegiatan EXO kedepannya, akankah EXO akan tetap menjadi sebuah grup atau EXO akan menjalani kegiatannya masing-masing sebagai solois dan aktor.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun