Mohon tunggu...
Alfredo JovianataWidodo
Alfredo JovianataWidodo Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Mahasiswa UMS

Mahasiswa UMS

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pendidikan Berkarakter untuk Membangun Bangsa yang Hebat

28 Desember 2021   11:11 Diperbarui: 28 Desember 2021   11:27 286
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Pendidikan karakter adalah sebuah sistem pendidikan yang memiliki tujuan untuk menanamkan nilai-nilai karakter kepada peserta didik yang di dalamnya terdapat suatu komponen kesadaran, pengetahuan dan kemauan, serta tindakan untuk melakukan nilai-nilai tersebut. 

Pendidikan merupakan suatu hal yang memang cukup penting di dunia, sebab di dunia ini sangat membutuhkan orang orang yang mempunyai pendidikan agar dapat membangun negara yang hebat. 

Namun tak hanya itu, karakter juga begitu diprioritaskan karena orang-orang saat ini tidak hanya sekedar melihat seberapa tinggi pendidikan atau gelar yang sudah seseorang raih, namun bagi karakter dari pribadi dari setiap orang. 

Proses pendidikan di sekolah dapat dikatakan  masih banyak guru yang lebih mengutamakan aspek kognitifnya daripada psikomotoriknya, tak sedikit juga guru di setiap sekolah yang sekedar mengejar saja untuk memperlihatkan formalitasnya, tanpa menanamkan bagaimana etika baik yang harus dilakukan.

Di dalam hal ini pendidikan karakter memang sangat dibutuhkan guna membangun suatu kehidupan yang beradab dan lebih baik. Ada banyak sekali pondasi karakter yang harus ditanamkan kepada anak penerus bangsa, yakni seperti kejujuran, kejujuran memang adalah hal yang begitu diutamakan dan juga musti harus ditanamkan ke dalam diri sendiri maupun ke anak penerus bangsa sebab kejujuran merupakan tembok dari semua hal, tak hanya kejujuran saja namun juga terdapat pondasi karkater tentang keadilan, seperti yang kita lihat saat ini begitu banyak ketidakadilan terutama di Indonesia. 

Tak hanya itu juga harus ditanamkan juga pilarkarakter seperti rasa hormat ke kakak kelasnya, dan kakak kelas juga akan menyayangi adik adik kelasnya, dan juga dengan teman seangkatan rasa saling menghargai harus ada di dalam diri setiap para murid supaya tercipta dunia pendidikan yang tidak ramah dengan tawuran.

Sekarang ini sudah begitu banyak sekolah di Indonesia yang telah mengajarakan pendidikan karakter yang juga menjadi mata pelajaran khusus di sekolah yang bersangkutan. Para murid telah diajarkan bagaiman cara berperilaku kepada orang tua, guru, dan juga lingkungan di tempat hidupnya. 

Dengan ini semoga penerapan pendidikan karakter di sekolah dapat memiliki potensi untuk kecerdasan anak berdasarkan karakter yang bisa membawa mereka menjadi orang yang telah diharapkan untuk menjadi penerus bangsa. 

Sama halnya negara yang bebas akan ketidak adilan, bebas korupsi, dan juga bebas dari berbagai masalah lainnya. Tidak hanya itu namun juga dapat menjadi bangsa yang berpegang teguh terhadap karakter yang kuat dan beradab. Meskipun mendidik karakter tidak semudah itu seperti membalikan telapak tangan, maka dari itu ajarkan kepada anak bangsa pendidikan karakter sejak sedini mungkin.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun