Indonesia merupakan sebuah bangsa yang besar,wilayahnya terbentang dari utara pulau sumatera(sabang) sampai selatan pulau papua(merauke).artinya,dengan cakupan wilayah yang sangat luas tersebut sangat memungkinkan menyimpan banyak sekali keunikan,kekhasan,keberagaman serta keanekaragaman sendiri seperti:agama,budaya,suku,ras,dan bahasa.
Dengan banyaknya keberagaman dan keanekaragaman tersebut,perlu rasanya di tanamkan rasa kekeluargaan satu kebangsaan dan satu tanah air yang termaktub di dalam pancasila alenia ke-3 yaitu persatuan Indonesia.satu kebangsaan akan terwujud dan satu tanah air akan tercapai dengan melihat titik-titik persamaan kita dengan mereka bukan berpatokan kepada segala bentuk perbedaan yang ada.jika kita hanya melihat dari segi perbedaan saja maka percayalah,kita tidak akan pernah bersatu dan keharmonisan dalam berbangsa dan bernegara tidak akan pernah tercapai dan terwujud.
Walaupun antara kita dan mereka memiliki perbedaan yang membedakan,maka sekiranya janganlah perbedaan itu membuat hilangnya rasa persaudaraan,rasa persamaan,rasa kekeluargaan,dan kerukunan di tengah-tengah kita.keharmonisan suatu bangsa akan terlihat jelas dari komponen masyarakat nya ,dengan melihat bagaimana interaksi sosial masyarakat nya dalam memahami dan menghargai segala bentuk perbedaan tersebut.
Ada dua cara yang akan penulis paparkan dalam menciptakan keharmonisan dalam berbangsa dan bernegara yaitu:
1).adanya rasa saling menghargai.
Ialah bersikap dan berkata baik terhadap siapapun tanpa memandang identitas, agama,suku,rasa, bahasa dan apapun itu, berkaca dengan kesadaran bahwa siapapun dia kita adalah sama,yaitu sama-sama manusia,berdiri di bumi yang sama dan juga memiliki kebebasan  yang sama dalam menentukan pilihan menurut keyakinan nya masing-masing.
2).adanya rasa saling memahami.
Ialah sebagai umat manusia, kita harus berlapang dada dan membuka cakrawala pandangan yang terbuka dalam menerima perbedaan itu,tidak saling mencaci,tidak saling menjelekkan,tidak saling menyalahkan dan tidak saling menjatuhkan antara satu sama lain.
Dengan adanya rasa kebersamaan dan keluargaan  inilah bangsa akan bangkit,bangsa akan tumbuh,bangsa akan maju,dan bangsa akan kuat menghadapi segala tantangan,goncangan,dan kesenjangan sosial yang menghadang baik yang berasal dari dalam maupun dari luar  bangsa itu sendiri.walaupun kita berdiri di atas bumi yang sama tetapi dengan nasib dan pilihan yang  berbeda-beda, tetap kita tanamkan dalam hati sanubari kita bahwa kita sama memiliki tujuan yang sama dalam hal berbangsa dan bernegara,sehingga apapun agamanya,apapun sukunya,apapun rasnya serta apapun bahasanya kita tetaplah satu kebangsaan,satu tanah air yaitu Indonesia.
John f.kennedy seorang politikus dan presiden ke-35 dari amerika serikat (1917-1963) pernah berkata " jangan tanyakan apa yang harus  negara berikan kepadamu,tetapi tanyakanlah kepada dirimu apa yang telah kamu berikan untuk Negara"!!!...
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H