Mohon tunggu...
Alfian Widi Santoso
Alfian Widi Santoso Mohon Tunggu... Mahasiswa - Widii

Alfian Widi Santoso Widii FB: Alfian Widi Santoso IG: under.absurdity

Selanjutnya

Tutup

Film

Memaknai dan Menikmati Film Animasi Berjudul "Kaze Tachinu"

26 Oktober 2021   10:56 Diperbarui: 26 Oktober 2021   11:05 2380
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Terkadang ataupun selalu, film akan selalu membawa banyak makna melalui percakapannya secara tersirat. Makna tersebut akan terkandung dalam film apapun, hanya saja kita terkadang agak lalai dan hanya menikmati film tersebut namun begitulah sifat film, bisa dinikmati sekaligus bisa dimaknai. Hal seperti ini nyatanya juga menghinggapi film animasi berjudul ‘Kaze Tachinu’ atau ‘The Wind Rises’ dalam bahasa Inggrisnya.

Film animasi ‘Kaze Tachinu’ merupakan garapan Ghibli Studio, Jepang dan dirilis pada tahun 2013. Film ‘The Wind Rises’ ini disutradarai oleh Hayao Miyazaki dan memiliki produser Bernama Toshio Suzuki. Film ini diangkat dari manga karya Hayao Miyazaki yang dimuat secara series dalam majalah model Graphix pada tahun 2009.

Sebelum masuk lebih dalam, kita juga patut memberikan pengakuan bahwa film yang telah dibuat oleh Ghibli Studio adalah film yang sangat ringan untuk dinikmati bersama keluarga namun juga di lain sisi memiliki bobot yang sangat berarti. Mengapa bisa begitu? Kita bisa melihat beberapa karya Ghibli Studio, semisal Grave of Fireflies, My Neighbor Totoro ataupun Spirited Away. Film-film yang disebutkan itu tadi memiliki alur yang sederhana namun digarap secara apik serta mendetail oleh Ghibli Studio, dan juga memiliki makna yang sangat dalam sebagai pelajaran.

Hal ini kiranya sama seperti yang terjadi di film “The Wind Rises (2013)” yang berceritakan seorang insinyur yang bekerja di Mitsubishi, dia adalah Jiro Horikoshi. Tak disangka saja, Jiro Horikoshi adalah tokoh yang sungguh nyata adanya—tidak seperti karakteristik Ghibli biasanya yang sangat berkaitan dengan dunia fiksi serta magis.

Secara singkat, Jiro Horikoshi adalah seorang insinyur lulusan Universitas Tokyo. Karya terbesarnya dalam bidang pesawat adalah pesawat A7M “Reppu”, A5M, A6M “Zero”, J2M “Raiden” yang mana semua pesawat tersebut adalah buatan Mitsubishi—jangan disangka bahwa Mitsubishi sama seperti sekarang yang memproduksi mobil saja. 

Dalam film “Kaze Tachinu” ini tidak hanya memuat sosok Jiro Horikoshi saja, namun juga memuat Giovanni Battista Caproni yang mana adalah sosok insinyur sekaligus perancang pesawat terbang terkemuka di Italia—Caproni adalah sosok yang dibanggakan oleh Jiro bahkan saja Caproni  beberapa kali muncul dalam mimpi Jiro, selain Caproni ada juga Dr. Junker yang juga seorang perancang pesawat terkemuka Jerman. Secara tak langsung, ketiga tokoh yang nyata adanya ini adalah sosok yang menentang perang, walaupun saya sendiri kurang mengetahuinya.

Dalam atmosfer film “Kaze Tachinu”, kita seolah-olah berada dalam satu ruang yang memiliki sekat yang tipis sekali dan terkadang kita akan salah persepsi. Hal yang paling terlihat di sini adalah pertemuan Jiro dengan Caproni di dalam mimpi, walaupun secara jelas hal tersebut dikatakan mimpi. Mimpi saat tidur adalah hal yang sangat lumrah terjadi bagi tiap individu, namun dalam film ini, mimpi dibuat menjadi satu hal yang sangat menarik. Mengapa begitu? Dalam mimpi Jiro ini tersirat banyak pesan secara tersirat melalui percakapan antara Caproni dan Jiro.

Film buatan Ghibli ini memiliki pesan-pesan yang bermuat optimisme tokoh utama untuk menjalani hidup, hal tersebut secara gamblang diucapkan dalam sebuah pepatah “Angin berhembus. Kita harus tetap hidup”. Hal yang menarik lainnya adalah mengartikan perang sebagai suatu perbuatan yang sia-sia bagi semua negara, dan impian dari Caproni, Dr. Junker serta Jiro sendiri adalah menciptakan pesawat untuk sebuah humanisme.

“Le Vent se  leve, il faut tenter de vivre”

Paul Valery

           

Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun