BALIKPAPAN -- Upayakan Pembangunan Zona Integritas (ZI) Menuju WBK dan WBBM,Rutan Kelas IIA Balikpapan Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kalimantan Timur Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan Republik Indonesia Ikuti Sosialisasi Pedoman Pelaksanaan Evaluasi dan Pemantauan Oleh Itjen Kemenimipas. Kamis (13/03/2025).
Kepala Rutan Balikpapan diwakili oleh Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan Bapak Luby Lukman Zakaria, Kepala Subsi Pengelolaan Bapak Dwi Cahyono beserta jajaran mengikuti sosialisasi pedoman pelaksanaan evaluasi dan pemantauan pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) secara daring,
Kegiatan diawali dengan sambutan dari Inspektur Jenderal Kemenimipas, Yan Sultra, yang menegaskan komitmen kementerian dalam mewujudkan reformasi birokrasi melalui pembangunan Zona Integritas. Dalam sambutannya, beliau menekankan Pemerintah terus berupaya dalam mewujudkan birokrasi yang bersih dan akuntabel, kapabel dan mampu mewujudkan pelayanan publik yang prima, salah satunya dengan Pembangunan zona-zona Integritas yang secara massif di setiap Instansi.
"Pembangunan zona-zona integritas secara masif di setiap instansi diharapkan mampu membawa dampak yang lebih luas dalam pelayanan publik" Ujarnya.
Lebih lanjut, beliau mengingatkan agar seluruh penyelenggara negara dan jajaran birokrasi terus menjaga akhlak dan martabat yang baik dalam menjalankan tugas pemerintahan. "Marilah kita jadikan integritas sebagai legacy bagi anak cucu generasi penerus bangsa" tutupnya.
Setelah itu, acara dilanjutkan dengan sosialisasi pelaksanaan evaluasi dan pemantauan pembangunan ZI menuju WBK dan WBBM yang disampaikan oleh Inspektur Wilayah I. Materi yang dipaparkan mencakup langkah-langkah strategis dalam membangun budaya integritas di lingkungan kerja serta mekanisme penilaian yang harus dipenuhi oleh satuan kerja dalam memperoleh predikat WBK dan WBBM.
Kemudian, Koordinator Pembangunan Zona Integritas turut memberikan sosialisasi mengenai pedoman pelaksanaan evaluasi dan pemantauan pembangunan ZI. Dalam pemaparannya, beliau menjelaskan indikator-indikator utama yang menjadi penilaian, seperti pelayanan publik yang berkualitas, transparansi dalam pengelolaan anggaran, serta upaya pencegahan korupsi di lingkungan kerja.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI