Mohon tunggu...
Alfi Zakiyah
Alfi Zakiyah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Membaca

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Apa Sih yang Dimaksud Bimbingan dan Konseling Itu?

25 Februari 2024   23:49 Diperbarui: 20 April 2024   13:01 383
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber gambar: terasmedia.net

Kata satu ini tentunya tidak asing lagi bagi semua orang yang sudah mengenyam pendidikan di bangku sekolah, Mulai dari SD, SMP, SMA, maupun sekolah tinggipun pasti tidak terlepas dengan yang namanya BK. Ketika terlintas kata "BK" kira-kira apa yang ada dibenak kalian? Hukuman, sanksi, kenakalan, bermasalah dan masih banyak lainnya. Nah, apa sih sebenarnya yang dimaksud dengan BK itu? Coba kita bahas!

Secara etimologi istilah Bimbingan dan Konseling berasal dari dua kata yaitu guidance dan counseling. Guidance atau guide bermakna menunjukkan, membimbing, menuntun ataupun membantu. Jadi, bimbingan dapat diartikan membantu atau menuntun. Sedangkan counseling berarti memberi saran atau nasehat. Sehingga dari sini dapat diketahui bahwa Bimbingan dan Konseling diartikan sebagai proses pemberian bantuan yang diberikan oleh konselor (orang yang membantu) kepada konseli (orang yang dibantu) baik secara individu ataupun kelompok, baik yang dilakukan secara langsung atau tidak langsung.

Apa sih konselor dan konseli?

Konselor merupakan orang yang memiliki tanggung jawab untuk memberikan bimbingan dan konseling. Sedangkan konseli adalah orang yang menjadi klien atau yang diberikan bimbingan dan konseling. Biasanya, ketika di lingkup sekolah yang disebut sebagai konselor adalah Guru BK sedangkan konselinya adalah siswa.

Dengan adanya BK, hal ini diharapkan dapat membantu siswa atau individu dalam rangka menemukan pribadinya sehingga mampu memahami kelebihan dan kekurangan dirinya, dapat menerima dan menyikapi suatu hal dengan positif, dan dapat mengembangkan potensi dirinya lebih lanjut didalam kehidupannya.



Nah, sekarang sudah tahukan apa itu Bimbingan dan Konseling? Semoga bermanfaat.

Thank You.



Referensi :

El Fiah, Rifda. Dasar-Dasar Bimbingan dan Konseling. Yogyakarta: IDEA Press. 2014.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun