Di era pandemi Virus Corona(Covid-19) yang hampir kurang lebih satu tahun telah melanda Indonesia. Hal ini berdampak pada berbagai sektor-sektor genting di Indonesia. Salah satu sektor yang terkena imbas dari adanya pandemi Virus Corona ini adalah sektor pendidikan. Hal ini berimbas terhadap berubahnya sistem pembelajaran tatap muka di kelas.
Jika biasanya kegiatan proses belajar mengajar dilakukan di sekolah, namun akibat dampak pandemi ini sekolah-sekolah terpaksa ditutup dan siswa terpaksa melaksanakan proses belajar dari rumah dengan menggunakan portal virtual secara online. Dengan tidak mengurangi porsi belajar normal seperti di sekolah, proses belajar mengajar secara online juga mengedepankan yang namanya Etika.
Apa itu Etika?
Bicara mengenai Etika, Etika berasal dari bahasa Yunani yakni kata ethos yang memiliki arti watak kesusilaan atau adat. Secara terminologi, Etika adalah sebuah pengetahuan yang membicarakan mengenai baik atau buruknya perilaku manusia dan menyoroti berbagai kewajiban yang harus dilakukan.
Etika dibagi menjadi dua, yakni Etika Deskriptif yaitu etika yang menelaah secara akal dan pikiran tentang sikap dan perbuatan manusia dan Etika Normatif yaitu etika yang telah ditetapkan sebelumnya sehingga dijadikan dasar dalam menjalankan sikap dan perilaku manusia.
Institusi pengajaran sudah selayaknya menjadi wadah orang-orang yang beretika sudah selayaknya terdapat aturan-aturan baku. Seperti cara berkomunikasi mahasiswa dengan dosen yang harus mengutamakan nilai-nilai etika.
Berbagai terobosan baru dalam proses perkuliahan secara online, salah satu kampus swasta di Indonesia yaitu Universitas Muhammadiyah Yogyakarta(UMY) yang memiliki portal pembelajaran bernama MyKlass yang sudah dibekali dengan adanya aplikasi pembantu sebagai media pembelajaran bernama Big Blue Button(BBB). Yang mana aplikasi ini sudah hampir mirip dengan aplikasi pertemuan online lain seperti seperti Zoom, Google Meet, Microsoft Teams, dan sebagainya yang digunakan untuk memudahkan dalam melaksanakan proses pembelajaran.
Dalam pelaksanaan kuliah online ada beberapa nilai etika perlu diperhatikan, yang pertama yaitu tepat waktu. Sama halnya dengan kuliah normal tatap muka dikelas, kuliah secara daring juga mahasiswa diharuskan gabung secara tepat waktu agar tidak tertinggal materi yang disampaikan dosen. Disiplin waktu akan sangat berguna sekali untuk bekal kelak dalam memasuki dunia kerja.
Etika kedua yang perlu diperhatikan mahasiswa adalah memperhatikan secara seksama saat dosen menjelaskan materi. Dengan menyalakan kamera akan terlihat bahwa mahasiswa menyimak materi yang disampaikan. Selain itu dengan menyalakan kamera menandakan mahasiswa menghargai forum diskusi tersebut.
Selanjutnya, etika yang perlu diperhatikan adalah menjawab salam. Disaat akan membuka perkuliahan dosen akan selalu membukanya dengan ucapan salam. Menjawab salam juga termasuk kedalam budaya dimana ada orang yang mengucap salam, yang mendengar harus menjawab.