Bagaimana sih supaya buah mangga lebih banyak buahnya sampai sepenuh kamar ?
Ini yang ada dalam pikiran saya , Â mungkin juga ada dalam pemikiran kompasiana juga.
Dan ini bukanlah suatu  hal yang tidak mungkin, karena kata istri saya dulu waktua dia masih SMP itu pernah terjadi, buah mangga banyak sepenuh kamar dan dibiarkan saja sampai matang dan baru dimakan sendiri dan dibagi-bagikan ke tetangga.
Bahkan Bapak Sujadih Kangoloh juga pernah bercerita kalau dulu juga pernah dahannya itu patah karena saking banyaknya buah mangga yang bergelantungan dan dahannya tidak kuat akhirnya patah dan jatuh. Pantesan tetangga kemarin pernah bilang takut dahannya itu patah.
Pohon mangga ini ada di depan rumah, dan kebetulan karena beberapa tahun ruamh tidak diurus maka pohon mangga juga tidak terurus dan sewaktu saya dan istri mendiami rumah ini kembali , pohon mangganya itu sudah ditebangin cabang-cabangnya dan kebetulan cabang yang produktif yang dipotongin. Makanya tidak sebanyak seperti dahulu lagi, juga pemotonganya pun asal.
Ada beberapa teknik supaya pohon kembali berbuah dan produktif. Untuk memancing pohon buah yang tidak juga berbuah salah satunya adalah dengan melukai pohonnya.
Ada juga dengan teknik pemberian kawat pada pohonnya.
Ya , sewaktu mengobrol dengan Bapak Ir.Sujadih Kangoloh di padepokan Biogan juga , beliau memberikan tips suapaya pohon buah itu cepat berbuah dan banyak buahnya. Yaitu salah satunya dengan memangkas dahan-dahan dan cabang yang kurang produktif, jangan biarkan pohon terlalu tinggi . Dan tentunya yang utama adalah pohon itu terkena sinar matahari langsung yang cukup.
Ada juga tips supaya pohon mangga itu buahnya lebih banyak adalah buang benalu yang ada dipohon mangga. Dan tips ini saya dapatkan dari seorang tentara berpangkat Kapten , Bapak Bangbang, sewaktu beliau mampir kerumah dan melihat pohon mangga beliau pun menyurug saya memotong dahan dan cabang pohon mangga  yang ada tanaman benalunya.