Pagi ini teringat untuk membayar pajak kendaraan roda 4 yg selalu setia menemani saya mencari rejeki, terlintas untuk melakukannya sendiri karena pengalaman perpanjang SIM yang dilakukan dioutlet mobile. saat itu istri sempet mengutarakan untuk mengunakan biro jasa saja, tetapi saya teringat perkataan teman untuk mencoba fasilitas baru Samsat Daan Mogot yang katanya drive trhu layaknya memesan makanan siap saji :D... Kendaraan saya arahkan ke jalan daan mogot dan memasuki pelataran parkir Samsat, didepan pos parkir sudah disapa simpatik oleh seorang polisi yang menanyakan prihal kelengkapan surat-surat seperti BPKP asli, Stnk asli, ktp asli dan mobil yang harus dibawa. Pertama waktu disapa oleh polisi sempat terlintas perlakuan jaman dahulu yang mirip praktek percaloan tetapi semua sirna ketika pak polisi itu menyarankan untuk mengarahkan kendaraan ke outlet drive thru . Pelayanannya cepat dan ramah serta benar-benar layaknya memesan makanan siap saji yang terkenal itu, malah lebih cepat diSamsat ini dari pendaftaran hingga bayar pajaknya hanya memakan waktu kurang dari 5 menit (itu kalau surat-surat lengkap). ada kekurangan 1 yang menurut saya lumayan efisien juga disediakan merchant untuk debet bank bca atau bca flash (bagi drive thru kendaraan roda 2) mungkin prosesnya lebih cepat. tapi kesimpulannya pelayanan yang disediakan Samsat sangat berguna dan mengurangi praktek percaloan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H