Pascasarjana UAJY memiliki rencana untuk mengembangkan mutu Pendidikan dengan menambah program studi baru. Rencana ini sejalan dengan surat keputusan yang dikeluarkan oleh pihak rektorat.
Program Pascasarjana Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY) berencana untuk menambah dan menata ulang program studi yang telah ada. Pernyataan tersebut disampaikan oleh Dr. Ade Lisantono, M.Eng. selaku Direktur Pascasarjana UAJY pada konferensi pers yang digelar via daring pada Kamis, 22 Oktober 2020.
Dalam konferensi pers turut hadir pula Dr. Phil. Lukas Ispandriarno, M.A. selaku Ketua Program Studi Magister Ilmu Komunikasi, Dr. Ir. Imam Basuki, M.T. selaku Ketua Program Studi Magister Teknik Sipil dan Dr. Parama Kartika Dewa Soetrisna Putra, S.T., M.T. selaku Ketua Program Studi Magister Teknik Industri.
Ade memaparkan bahwa Program Pascasarjana UAJY sedang mematangkan rencana untuk membuka program studi baru yang bersifat multidisiplin. Nantinya, program studi baru ini akan berinteraksi dengan beberapa disiplin ilmu. Terdapat lima calon program studi baru yang sedang dikaji oleh Pascasarjana UAJY, yakni kebencanaan, infrastruktur, kecerdasan buatan, pariwisata dan ketahanan pangan.
Dari lima program studi multidisiplin tersebut, Ade menjabarkan lebih lanjut soal program studi kebencanaan untuk menjelaskan konsep multidisiplin yang dimaksud olehnya.Â
"Contohnya adalah, kami sekarang sedang melakukan studi kelayakan tentang prodi kebencanaan. Kebencanaan itu kan teman-teman dari FISIP bisa, teman-teman dari teknik sipil bisa, arsitektur bisa, dari hukum bisa. Nanti prodi kebencanaan itu SDM-nya tidak hanya dari satu bidang keahlian saja." Ujarnya.
Nantinya, jika lima program studi baru yang diajukan disetujui oleh pihak yayasan dan pemerintah, dalam hal ini Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan, maka tujuh program studi yang sudah ada di Pascasarjana UAJY akan dikembalikan kepada fakultas yang bersangkutan. "Multi nanti dikelola oleh kami di pasca." Ungkap Ade. Keputusan tersebut mengacu kepada SK Rektor tertanggal 15 Agustus 2020 tentang pengembangan Program Pascasarjana UAJY.
Tentang Program Pascasarjana UAJY
Hingga tahun 2020, Program Pascasarjana UAJY telah memiliki tujuh program studi, yakni Magister Manajemen, Magister Teknik Sipil, Magister Hukum, Magister Arsitektur, Magister Teknik Informatika, Magister Ilmu Komunikasi serta Magister Teknik Industri. Ketujuh program studi tersebut telah terdaftar di Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia.Â