Mohon tunggu...
Albert Benjamin Febrian Purba
Albert Benjamin Febrian Purba Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Atma Jaya Yogyakarta

Mahasiswa jurusan Ilmu Komunikasi di Universitas Atma Jaya Yogyakarta yang gemar menciptakan berbagai konten, terutama karya tulis.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Menggali Kreativitas dan Kredibilitas: Perkembangan Jurnalisme Warga

16 Desember 2023   02:11 Diperbarui: 16 Desember 2023   02:30 135
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Jurnalisme warga, sebuah bentuk unik dari liputan berita yang melibatkan partisipasi masyarakat dalam menyampaikan informasi. Berbicara tentang jurnalisme warga, tidak terlepas dari perkembangannya. Dalam artikel ini kita akan menjelajahi bagaimana awal kemunculan jurnalisme warga.

Perkembangan ini dimulai dari kemunculan teknologi internet. Internet mampu melahirkan platform bernama blog. Platform ini diciptakan sebagai wadah bagi pengguna internet untuk mengekspresikan dirinya.

Pengguna internet jadi bisa membagikan informasi satu sama lain. Hal tersebut memungkinkan pengguna untuk dapat menciptakan kontennya sendiri. Hasilnya, yang biasa kita sebut sebagai user generated content.

(Sumber: Getty Images)
(Sumber: Getty Images)

Mungkin beberapa dari kalian bertanya-tanya apa itu user generated content? Melansir dari Warta Ekonomi, singkatnya, user generated content adalah segala bentuk konten yang diciptakan oleh pengguna. Konten ini meliputi berbagai bentuk media, seperti foto, video, maupun tulisan.

Dalam dunia jurnalistik, blog dimanfaatkan sebagai wadah bagi pengguna untuk dapat membuat dan mendistribusikan beritanya sendiri. Misalnya seperti Kompasiana, Yoursay, Kumparan, dan masih banyak lainnya. Penulis di blog-blog tersebut kemudian disebut sebagai jurnalis warga.

Akibatnya, saat ini pembaca tak hanya bisa membaca saja, namun juga berpartisipasi dalam pembuatan berita. Melalui blog-blog tadi, masyarakat umum memiliki kekuatan untuk melakukan aktivitas jurnalistik. Mereka dapat menyuarakan berbagai hal yang mungkin saja tidak disuarakan oleh media.

Sejarah Perkembangan Jurnalisme Warga di Indonesia

(Sumber: CNN Indonesia)
(Sumber: CNN Indonesia)

Tadi hanyalah sekilas beberapa faktor munculnya jurnalisme warga secara umum. Lalu bagaimana dengan perkembangannya di tanah air?

Jurnalisme warga di Indonesia tentunya tidak muncul begitu saja, banyak lika-liku yang dilewatinya. Mari kita menilik sejarah singkat muncul dan berkembangnya jurnalisme warga di Indonesia.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun