Mohon tunggu...
Albert Buol
Albert Buol Mohon Tunggu... Pelajar -

Blogger : http://albertbuol.blogspot.com Twitter : Albert_Buol_21 FB : Albert Buol

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Falsafah Indonesia

21 April 2016   14:32 Diperbarui: 21 April 2016   14:36 75
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Indonesia

Negara yang memiliki banyak pulau
Aku pernah bertanya, kenapa bisa begitu?
Dan ada jawaban di telingaku, itu menunjukkan seberapa ragam kita

Indonesia
Negara yang mempunyai lautan yang luas
Aku pernah bertanya, kenapa bisa begitu?
Dan ada jawaban di telingaku, itu untuk menampung air mata bangsa ini

Indonesia
Negara yang makmur dan jaya
Tapi rakyatnya kurus tak berisi
Aku pernah bertanya, kenapa bisa begitu?
Dan ada jawaban di telingaku, itu karena makmur dan jayanya sudah diambil para boneka negeri ini

Indonesia
Negara yang kekayaan melimpah
Tapi, tidak bisa dimaksimalkan
Aku pernah bertanya, kenapa bisa begitu?
Dan ada jawaban di telingaku, itu karena para petinggi terlalu sibuk melatih "tikus-tikus" daripada melatih rakyatnya

Indonesia
Negara super krisis
Berkat utang-utang yang melimpah
Aku pernah bertanya, kenapa bisa begitu?
Dan ada jawaban di telingaku, itu karena uang rakyat sudah dimakan "tikus"

Indonesia
Negara yang percaya akan Tuhan Yang Maha Esa
Tapi penuh pertikaian agama dimana-mana
Aku pernah bertanya, kenapa bisa begitu?
Dan ada jawaban di telingaku, itu karena mereka tidak mengerti, beragama dan beriman

Indonesia
Negara yang dipenuhi kriminal
Aku pernah bertanya, kenapa bisa begitu?
Dan ada jawaban di telingaku, itu karena "tikus" kita sudah kenyang

Indonesia
Negara hukum menurut undang-undang
Tapi penuh ketidakadilan dimana-mana
Aku pernah bertanya, kenapa bisa begitu?
Dan ada jawaban di telingaku, itu karena uang dan jabatan adalah segalanya

Indonesia
Negara yang mengharapkan generasi yang baik
Kenyataannya generasi itu hancur
Aku pernah bertanya, kenapa bisa begitu?
Dan ada jawaban di telingaku, itu karena hilangnya pendidikan moral

Indonesia
Negara yang selalu menghilangkan kebenaran
Aku pernah bertanya, kenapa bisa begitu?
Dan ada jawaban di telingaku, itu karena ada prinsip, mati satu tidaklah apa

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun