Gunung Kecil Yang bikin Menggigil
Gunung Kecil disebelah barat Gunung Penanggungan  dengan ketinggian yang "hanya" 1248 Mdpl pasti menimbulkan rasa penasaran  juga rasa meremehkan.
Pada kenyataannya, akan berbeda sama sekali ketika benar-benar berjalan kaki disitu, perlu waktu dan tenaga berlebih, yang harus didukung dengan perpaduan mental dan tekad yang kuat.
Untuk menuju puncak gunung Bekel ini kita bisa mendaki melalui Petirtan Jolotundo atau Candi Jolotundo.
Gunung Bekel ini masih satu gugus dengan Gunung Penanggungan, gunung yang disuci dan keramatkan oleh Majapahit.
Inilah yang menjadikan jalur pendakian kedua gunung ini semakin unik.Â
Jika di Gunung lain menggunakan Pos  sebagai penanda posisi kita, maka disini menggunakan candi sebagai patokan.
Perjalanan ini serasa sebagai sebuah perziarahan. Perjalanan mencari jatidiri untuk menuju sebuah puncak.Â
Diri kita seolah menjelma menjadi Punggawa Majapahit yang sedang menjalani "lelaku" dengan menapaki satu persatu candi.
Awal Perjalanan