Keluarga adalah model utama bagi seorang anak, baik dari segi akhlak maupun pendidikan anak tersebut. Sebelum ia berinteraksi dengan dunia luar seorang anak akan belajar dari apa yang ia lihat dari keluarganya dan anak akan mencontoh perilaku tersebut. Dengan demikian, sebagai kedua orang tua dapat memberikan contoh yang baik dan mendidik dalam hal akhlak maupun pendidikan.
Mendidik adalah menumbuh kembangkan potensi seorang anak agar tambah matang, dewasa, dan fungsional guna mencapai derajat yang tinggi. Dan pendidikan terpadu adalah pendidikan yang menumbuh kembangkan seluruh potensi anak secara holistik, lengkap, dan menyeluruh (Ismail, AU. 2023). Pendidikan dari orang tua sangat penting bagi seorang anak untuk tumbuh menjadi pribadi yang baik di masyarakat.
Dalam mendidik anak di lingkungan keluarga, orang tua harus mempunyai ilmu tentang bagaimana cara mendidik anak yang baik sesuai dengan ajaran Al Qur'an dan sunnah Nabi. Sebagaimana Umar bin Khattab pernah berkata "Wahai Kaum Muslimin, didiklah anak-anak mu sesuai dengan zamannya karena mereka hidup bukan di zamanmu." Menurut Suwaid (2010:137) metode Nabi dalam mendidik anak dapat direalisasikan ke dalam beberapa hal sebagai berikut:
A. Menampilkan Suri Teladan yang Baik.
Rasulullah saw memerintahkan kepada kedua orangtua untuk menjadi suri teladan yang baik dalam bersikap dan berprilaku jujur dalam berhubungan dengan anak. Anak-anak akan selalu memperhatikan dan meneladani sikap dan perilaku orang dewasa.
B. Mencari Waktu yang Tepat untuk Memberi Pengarahan.
Kedua orang tua harus tahu waktu yang tepat dalam memberikan pengarahan kepada anak, di karenakan anak terkadang bisa menerima nasihat ataupun menolak nasihat dari orang tua.
C. Bersikap Adil dan Menyamakan Pemberian untuk anak
Rasulullah saw mewasiatkan kepada kedua orangtua untuk bersikap adil dan menyamakan pemberian, sebagaimana dalam sebuah hadits yang berbunyi: "Bersikap adillah terhadap anak-anak kalian, bersikap adillah terhadap anak-anak kalian, bersikap adillah terhadap anak-anak kalian". Dengan orang tua bersikap adil tidak akan terjadi sikap iri terhadap saudara kakak dan adik.
D. Menunaikan Hak AnakÂ