Di negeri kita ,kita tentunya sudah tak asing lagi dengan namanya bantuan dari pemerintah. Bantuan - bantuan ini diadakan tak lain , untuk membantu jalanya kehidupan di Indonesia ini menjadi lebih baik.
Dengan adanya bantuan dari pemerintah ini kehidupan masyarakat menjadi lebih tertolong, khususnya masyarakat menengah ke bawah.mulai dari bantuan kesehatan,pendidikan,sampai ekonomi.
Seharusnya bantuan ditujukan kepada masyarakatkecil yang kurang mampu. Namun tak jarang praktik penyampaian dari bantuan ini kerap menyeleweng atau bahkan disalahgunakan.
Penyampaian bantuan yang diberikan dari pusat,dibagikan dengan tahapan-tahapan.
Bukan merupakan suatu rahasia lagi bahwa dampak yang ditimbulkan dari penyampaian ini akan mengakibatkan kerugian yang sangat besar bagi masyarakat. Bantuan dari pusat yang seharusnya bernilai besar , sedikit demi sedikit berkurang di ambil oleh beberapa pihak yang berdalih ikut ambil peran dalam penyampaian bantuan.
Belum lagi penyampaian bantuan ini dirasa kurang tepat.apakah anda sekalian tidak melihat di sekitar kita , banyak masyarakat yang mendapat bantuan hanyalah orang-orang dekat dengan orang pemerintahan . Apakah mereka semua buta ? Â .survey yang mereka lakukan perlu direvisi lagi.
Bagaimana pusat akan menanggapi hal ini?.......
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H