Mohon tunggu...
SYILVIA HERLINA
SYILVIA HERLINA Mohon Tunggu... Mahasiswa - Be Dreamer Lillah

Menulis adalah cara merawat ingatan.

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

MyKlass, Solusi Kuliah Daring di Tengah Pandemi

9 Juli 2021   05:22 Diperbarui: 9 Juli 2021   05:32 181
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ruang Kelas. Sumber Ilustrasi: PAXELS

Seiring bergulirnya waktu, tidak terasa semester genap periode 2020-2021 sebentar lagi akan berakhir. Namun pandemi masih saja belum berakhir. Sejak dikeluarkannya keputusan Rektorat Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY), terkait pembelajaran yang dilakukan secara daring pada 2020 lalu, maka hingga saat ini pelaksanaan kuliah dengan sistem daring pun masih tetap diberlakukan demi mencegah terjadinya penyebaran corona virus disease 19 (covid-19) yang semakin meningkat. Awalnya memang sangat berat. Butuh penyesuaian dari yang mulanya kuliah yang dilakukan dengan tatap muka secara langsung, pergi ke kampus, bertemu teman-teman; dosen, namun harus menerima kenyataan bahwa itu semua beralih menjadi tatap muka secara virtual. Namun di balik itu semua, Alhamdulillah, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta menerapkan pembelajaran secara daring dengan menggunakan MyKlass yang sangat membantu mahasiswa dalam mengakses pembelajaran.

MyKlass merupakan sistem pembelajaran e-learning berbasis moodle (Modular Object-Oriented Dynamic Learning Environment) yaitu sebuah platform pendidikan online yang memiliki fitur lengkap untuk menunjang pembelajaran.  Aplikasi MyKlass pun kini sudah tersedia dalam versi Aplikasi Mobile baik di Android maupun IOS. Dalam penggunaan platform MyKlass tidak hanya berjalan lancar, namun juga terkadang terjadi beberapa gangguan pada MyKlass seperti error sehingga menimbulkan terjadinya keterlambatan presensi maupun keterlambatan pengumpulan tugas oleh mahasiswa maupun dosen pengajar. Meskipun demikian, namun sejauh ini MyKlass sangat membantu proses pembelajaran daring selama pandemi. Setiap dosen dapat memasukan dokumen-dokumen penting terkait materi pembelajaran baik dalam bentuk tulisan, audio, maupun dalam bentuk video ke dalam MyKlass. Mahasiswa hanya  perlu mengunggahnya dan mengikuti pembelajaran dengan mudah hanya melalui genggaman. MyKlass juga menyediakan fitur grades yang berfungsi untuk melihat perkembangan hasil perolehan nilai mahasiswa pada setiap mata kuliah yang diikuti. Selain itu juga MyKlass menyediakan ruang untuk mahasiswa dan dosen agar dapat saling berdiskusi melalui room chat di MyKlass.

Berbagai kejadian unik pun telah dilalui oleh mahasiswa UMY saat melakukan pembelajaran secara daring. Seperti terkendala sinyal, hingga adanya gangguan kebisingan baik yang disebabkan oleh lingkungan sekitar maupun karena lupa mematikan mic. Hal-hal tersebut yang kerap menjadi penghambat mahasiswa maupun dosen pengajar dalam mengikuti pembelajaran secara daring. Namun di balik itu semua, ada pula beberapa keuntungan  dalam mengikuti pembelajaran secara daring, yaitu waktu menjadi efisien karena dosen maupun mahasiwa tidak perlu menunggu lama untuk memulai kelas. Cukup menyalakan gadget atau laptop, maka dapat langsung bergabung dengan room meeting. Kemudian menghidupkan mic dan kamera, kelas pun dapat dimulai. Kuncinya adalah fokus. Jika selama mengikuti pembelajaran tidak fokus, maka akan sulit untuk mencerna materi yang disampaikan oleh dosen pengajar.

Pada kenyataannya, setiap hal yang telah Allah takdirkan terjadi di muka bumi ini tentunya pasti memiliki hikmah di baliknya. Manusia hanya perlu berhusnudzon kepada Allah bawah setiap hal yang telah Dia tetapkan tidak lain ialah sebagai pengingat kepada diri-Nya. Semoga pandemi cepat berakhir, sehingga pembelajaran dapat dilakukan secara normal seperti sedia kala.

Ditulis Oleh: 

Syilvia Herlina Mahasiswi Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun