Mohon tunggu...
Aksara Sulastri
Aksara Sulastri Mohon Tunggu... Wiraswasta - Freelance Writer Cerpenis
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Lewat aksara kutuliskan segenggam mimpi dalam doa untuk menggapai tangan-Mu, Tuhan. Aksarasulastri.blogspot.com

Selanjutnya

Tutup

Kurma Pilihan

THR Anak Pilih Mainan Khusus Bayi 7 Bulan

8 Mei 2022   20:22 Diperbarui: 8 Mei 2022   20:26 598
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi bayi tidur Sumber: Gambar aplikasi Canva

Lebaran jatuh di bulan Mei, tidak terasa tahun ini bisa bersama buah hati yang usianya baru menginjak 7 bulan. Selama silaturahmi Keluarga dalam acara halalbihalal. Alhamdulillah mendapatkan uang THR lebaran untuk anak. 

Yang paling membahagiakan Om saya, adik dari ibu memberikan uang THR Lebaran lumayan besar. Saya berencana karena ini uang untuk anak maka saya ingin membelanjakan kebutuhan anak dan mainan bayi usia 7 bulan.

Saat berkendara sepeda motor sempat melihat mainan balon berbentuk hewan. Ini cocok untuk memperkenalkan nama hewan khususnya bayi usia 7 bulan. Kemudian saya membeli mainan balon berbentuk jerapah. Bukan hanya bentuk hewan saja, saya juga membeli balon berbentuk pesawat. 

Saya suka mengajak anak saya bernama, Muhammad Yusuf Faturahman. Dan, biasa dipanggil Dede Yusuf untuk bercerita dan mengobrol. 

Misalnya seperti ini, "Dede, nanti kalau besar sama Mama naik pesawat. Nging_" kemudian menirukan bunyi pesawat terbang ke awan. Cerita sederhana yang terkadang membuat hatiku pun merasa bahagia. Saat Dede Yusuf juga ikut tersenyum. 

Saya juga sering memperlihatkan Video streaming di YouTube, memperkenalkan nama-nama hewan dan bunyi suaranya.  Hal itu bisa menambah wawasan anak saya dan Dede Yusuf anaknya cepat sekali tanggap. Dia sekarang dapat menirukan suara kucing mungkin karena di rumah juga ada kucing.

Saya mengajarinya "Meong" akan tetapi dia menirukannya "Aong" bahkan saat disuruh memanggil "Mama" Dede Yusuf memanggilku dengan kata "Buu". Saya sendiri belum pernah mengajari dia memanggil Ibu. Beruntung kali ini dia sudah mengeluarkan kata "Ma..ma.." dengan suara panjang dan memanggil "Pak" dengan bapaknya.

Waktu puasa pernah sekali membeli mainan icik-icik. Dia bisa menggenggam mainan tersebut sayangnya kalau sudah bosan dibuang. Alhasil mainannya sudah rusak.

Saya sangat senang melihat anak saya setiap mau tidur melihat balon jerapah dan pesawatnya di langit-langit atap. Setiap kali bangun tidur jarang menangis dan mencari mainannya. 

Semoga mainan ini bisa dijadikan pilihan tepat bagi Para Bunda yang memiliki bayi usia 7 bulan untuk membelikan mainan khusus seperti balon berbentuk hewan maupun pesawat atau kendaraan. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun