Mohon tunggu...
Akmal Abudiman Maulana
Akmal Abudiman Maulana Mohon Tunggu... Administrasi - Capital Markets - Teaching - Writing

Menulis membuat anda hidup

Selanjutnya

Tutup

Financial Pilihan

Mereduksi Perdebatan Anggaran Tuan Rumah Pertemuan Tahunan IMF dan World Bank 2018

14 Oktober 2018   15:27 Diperbarui: 14 Oktober 2018   15:37 702
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pertemuan tahunan tersebut juga meningkatkan peluang terjalinnya kerja sama ekonomi multilateral dengan berbagai negara, termasuk sinergi dalam penguatan stabilitas keuangan di kawasan ASEAN sendiri dan percepatan pembangunan ekonomi serta regional integration, serta berbagai manfaat lainnya di berbagai bidang baik yang tangible maupun intangible.

***

Pada akhirnya menjadi tuan rumah untuk sebuah pertemuan berskala internasional adalah suatu kebanggaan sekaligus tantangan. Kebanggan karena menjadi tuan rumah adalah representasi kepercayaan dunia atas reputasi dan stabilitas ekonomi, keamanan serta kemajuan pembangunan Indonesia yang saat ini telah menjadi middle-income country, juga sebagai sebuah tantangan, apakah Indonesia bisa menjadi tuan rumah yang baik dan bermartabat atau sebaliknya.

IMF-WBG AM 2018 sudah di depan mata. Kini sudah bukan waktunya untuk memperdebatkan anggaran yang dikeluarkan oleh Pemerintah, terlebih jika hanya melihat dari sisi nominal tanpa menelisik lebih jauh keuntungan yang bisa didapatkan oleh bangsa dan negara Indonesia. Mendulang manfaat dan keuntungan semaksimal mungkin dari pertemuan tingkat dunia inilah yang perlu digemakan dan digaungkan. 

Memanfaatkan kehadiran seluruh pelaku utama sektor keuangan dunia dan perhatian dunia pada Indonesia jauh lebih penting. Kita juga berharap Pemerintah bisa mengoptimalkan anggaran dan memastikan akuntabilitas dan transparansi kepada masyarakat. 

Saatnya untuk menunjukkan ke dunia internasional tentang Indonesia yang semakin stabil dan aman secara ekonomi dan politik. Sukses dan lancarnya pertemuan tahuan ini tentunya akan semakin menambah kepercayaan internasional terhadap perekonomian Indonesia dan akan memperkuat posisi Indonesia sebagai tujuan utama global bagi kunjungan dan acara serupa, sehingga memungkinkan Indonesia memproyeksikan diri sebagai lokasi yang terorganisir secara baik untuk pertemuan-pertemuan tingkat tinggi berikutnya.

Catatan: Tulisan saya ini dipublikasikan tanggal 31 Agustus 2018 di salah satu media online lokal. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Financial Selengkapnya
Lihat Financial Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun