Jika tidak mengenakan masker, akan berpotensi menularkan virus ke orang lain. Dan jika tidak sering mencuci tangan, akan memudahkan virus ini menyebar. Intinya, dengan menjaga perilaku dan ucapan, secara tidak langsung juga bisa meredam penyebaran virus.
Di bulan kemerdekaan ini, mari kita saling mengingatkan dan menguatkan. Mari saling introspeksi. Mari kita bebaskan diri kita dari perilaku yang mendekatkan diri dengan hoaks dan kebencian. Bebaskan negeri ini dari bibit kebencian dan kebohongan.
Kemerdekaan yang telah kita rebut, harus diisi dengan perilaku yang produktif dan inspiratif. Begitu juga dengan pandemi yang masih terjadi hingga saat ini. Harus dihadapi dengan menjaga perilaku dan lisan dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan. Salam. Dirgahayu Indonesia.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H