Mohon tunggu...
Akhmad Syaifudin
Akhmad Syaifudin Mohon Tunggu... Guru - GURU

Konten favorit olahraga dan pendidikan

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

OSIM MTsN 1 Bantul Kerja Bakti Siapkan Media Tanam

27 November 2024   21:10 Diperbarui: 27 November 2024   21:19 15
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bantul(MTsN 1 Bantul) -- Setelah dilantik bertepatan dengan hari Pahlawan (10/11/2024) kemarin, OSIM MTsN 1 Bantul melakukan kegiatan perdananya. Berdasarkan instruksi dari Syaekhul Fatah, M.Pd., Waka Bidang Kesiswaan, para pengurus OSIM membantu madrasah mempersiapkan media tanam selaras dengan program madrasah Adiwiyata.

Seusai kerja bakti mempersiapkan kelas sebagai ruangan Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) pada Selasa (26/11/2024), para pengurus OSIM bergegas meluncur ke gedung barat MTsN 1 Bantul. Di utara pos satpam telah tersedia banyak galon sekali pakai yang siap untuk di recycle menjadi pot tanaman. Pengurus OSIM kemudian terbagi dalam 3 tim, yakni tim dengan tugas membelah galon, tim dengan tugas melubangi galon dengan solder, dan tim dengan tugas mengisi tanah ke dalam galon yang telah siap.

 Pekerjaan yang berat terasa ringan bila dikerjakan bersama-sama. Pun demikian kegiatan di siang itu. Dalam waktu sekitar 40 menit, semua galon telah siap pakai, dan hampir seluruh galon terisi tanah. Namun karena durasi kerja bakti tersebut memang dibatasi hanya sampai pukul 12.00 WIB, kegiatan pun diakhiri. Kini sudah banyak media siap tanam untuk kedepannya ditanami tanaman penghijau MTsN 1 Bantul. (nik)

dok pribadi
dok pribadi

dok pribadi
dok pribadi

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun