Mohon tunggu...
Akhmad Syaifudin
Akhmad Syaifudin Mohon Tunggu... Guru - GURU

Konten favorit olahraga dan pendidikan

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Pemilihan Duta Literasi MTsN 1 Bantul Tahun 2024: Membangun Generasi Gemar Membaca

3 Oktober 2024   07:50 Diperbarui: 3 Oktober 2024   07:53 10
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bantul (MTsN 1 Bantul) -- MTsN 1 Bantul kembali menggelar acara tahunan bergengsi, Pemilihan Duta Literasi Tahun 2024. Kegiatan ini bertujuan untuk mempromosikan budaya literasi di kalangan siswa, sekaligus memilih siswa yang mampu menjadi teladan dalam hal literasi. Pemilihan  duta literasi (peduli) MTsN 1 Bantul dilaksanakan di Aula MTsN 1 Bantul pada Jumat (27/09/24). Kepala MTsN 1 Bantul, Sugiyono, S.Pd., membuka kegiatan dengan memberi semangat kepada para peserta. Peduli tahun 2024 ini diikuti oleh 36 siswa yang merupakan perwakilan tiap kelas.

Sejak Rabu (25/09/24) seluruh tim literasi dan pustakawan cilik diminta untuk mengisi link Google Form. Di link tersebut siswa mengisi jumlah buku yang dibaca dalam satu tahun terakhir, judul buku dan pengarangnya, judul sertifikat kejuaraan, dan judul sertifikat kepenulisan yang pernah diraih. Siswa kemudian diwawancara pada saat Peduli oleh juri dan akan dipilih 1 siswa laki-laki dan 1 siswa perempuan sebagai Duta Literasi MTsN 1 Bantul.

Beragam ekspresi dari wajah para siswa muncul saat diwawancarai oleh juri. Ada yang tampil percaya diri, ada juga yang malu-malu. Mereka diminta menjelaskan isi buku yang sudah mereka baca, hikmah apa yang bisa diambil, dan menceritakan pencapaian mereka dalam lomba apapun maupun dalam bidang literasi. Saat ini juri sedang mengolah nilai dan memusyawarah siapakah siswa yang tepat untuk menyandang gelar Duta Literasi MTsN 1 Bantul. Semoga kelak siswa yang terpilih dapat semakin menggelorakan semangat literasi di lingkungan MTsN 1 Bantul.(nik)

dok pribadi
dok pribadi
dok pribadi
dok pribadi
dok pribadi
dok pribadi

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun