Tidak hanya untuk tanaman sayur saja, tanaman bunga Marigold juga di sebut-sebut mampu mencegah hama wereng yang kerap menyerang tanaman padi.
Menanam bunga Marigold sepertinya perlu untuk di coba, dalam rangka menekan biaya pertanian yang saat ini modal yang harus dikeluarkan sudah semakin besar.
Bunga Marigold Menjadi Hiasan sekaligus menjadi pencegahan terhadap hama tanaman
Cara unik sekaligus cara yang memiliki manfaat besar yang dilakukan oleh petani asal kabupaten Lumajang itu bisa menjadi uji coba.
Menanam bunga Marigold di area pinggiran sawah sebagai salah satu cara yang unik, hemat, dan mampu mencegah serangan hama bagi tanaman.
Tanaman bunga Marigold yang ditanam disekeliling area sawah sebagai tanaman untuk mencegah serangan hama, merupakan cara yang alami, dan bisa dilakukan oleh siapa saja, terutama oleh para petani, agar lebih hemat biaya.
Bunga Marigold yang memiliki warna kuning kecoklatan itu, menjadi hiasan sekaligus sebagai pencegahan hama secara alamiah.
Dengan demikian, menanam bunga Marigold ini, para petani boleh mencobanya, untuk mencegah tanaman pertanian dari serangan hama, sehingga tanaman itu sendiri bisa tumbuh dan berkembang sesuai dengan yang diharapkan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H