Mohon tunggu...
Akbar Zainudin
Akbar Zainudin Mohon Tunggu... Human Resources - Trainer Motivasi, Manajemen dan Kewirausahaan. Penulis Buku "Man Jadda Wajada". BUKU BARU: "UKTUB: Panduan Lengkap Menulis Buku dalam 180 Hari". Ngobrol bisa di Twitter: @akbarzainudin atau www.manjaddawajada.biz

Trainer Motivasi, Manajemen dan Kewirausahaan. Penulis Buku "Man Jadda Wajada". BUKU BARU: "UKTUB: Panduan Lengkap Menulis Buku dalam 180 Hari". Ngobrol bisa di Twitter: @akbarzainudin atau www.manjaddawajada.biz

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Mutiara Man Jadda Wajada: Tidak Perlu Merasa Paling Baik

8 April 2013   05:07 Diperbarui: 24 Juni 2015   15:32 425
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Mutiara Man Jadda Wajada

TIDAK PERLU MERASA PALING BAIK

لا تحتقر من دونك فلكل شئ مزية

Laa tahtaqir man duunaka falikulli syaiin maziyyatun" (Al-Mahfudzat)

Janganlah engkau merendahkan selain dirimu karena setiap orang pasti punya kelebihan #PepatahArab

Menjadi lebih baik itu harus, menjadi paling baik, selalu kita usahakan. Yang tidak boleh adalah MERASA diri kita paling baik. Kalau sudah MERASA paling baik, akan sangat membahayakan karena kita sudah menutup diri dari semua kritikan, masukan, dan perbaikan.

Berkaryalah, bekerjalah, yang terbaik yang kita mampu, tetapi tidak perlu dengan menjelekkan atau merendahkan orang lain. Dunia akan menghargai semua jerih payah dan usaha kita, tanpa perlu menunjukkan bahwa kita lebih baik dari orang lain.

Saat kita berprestasi, memang akan selalu ada kebanggaan dan kesyukuran dari apa yang kita capai. Pencapaian itu justru mestinya membuat kita semakin rendah hati karena masih banyak pencapaian lain yang mesti kita tempuh. Jangan sampai pencapaian dan prestasi kita menjadikan kita meniadakan atau menafikan karya dan prestasi orang lain, bahkan yang secara nyata memang bisa jadi lebih rendah dari prestasi yang telah kita raih.

Dunia ini sementara, setiap orang punya keunikan dan kelebihan. Saatnya memaksimalkan keunikan dan kelebihan kita masing-masing, tanpa merendahkan dan menjelekkan orang lain. Semua orang berproses, apa yang kita capai sekarang toh sama saja, bukan langsung jadi, tetapi melalui proses panjang. Penghargaan dan penghormatan kita atas orang lain, itulah harga dan nilai pribadi kita sebenarnya.

من جد وجد

Salam Man Jadda Wajada

Sukses. Bermanfaat. Berkah

Follow me on TWITTER @akbarzainudin

www.manjaddawajada.biz

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun