"And I....Am....Iron Man.. (snap)"
Itu adalah salah satu scene yang iconic dalam film terakhir dalam rangkaian 'infinity saga', yaitu Avengers: Endgame.Â
Dalam scene tersebut (spoiler alert!) Tony Stark a.k.a Iron Man yang dibintangi oleh aktor termahal Marvel Studios yaitu Robert Downey Jr. melakukan 'snap' (jentikan jari) menggunakan gauntlet yang diciptakan bersama dengan Dr. Banner/Hulk (Mark Rufallo) dengan material vibranium untuk mengalahkan Thanos dan pasukannya. Akibat kuatnya energi dari infinity stone tersebut akhirnya harus diabayar dengan tewas nya Tony Stark.
Hal ini merupakan salah satu penanda berakhirnya suatu era yang lalu disusul oleh Steve Rogers a.k.a Captain America yang memutuskan untuk pensiun dan Kembali ke masa lalu untuk bersama dengan Peggy Carter.
Walaupun secara filmography Avengers: Endgame bukanlah yang terakhir dalam Phase 3 Marvel Cinematic Universe (MCU) karena ada Spiderman: Far From Home yang menjadi epilog sekaligus after creditnya jadi prolog untuk fase selanjutnya dalam film-film produksi Marvel Studio, namun Avengers: Endgame lah yanf menjadi dasar untuk plot film - film selanjutnya .
Banyak orang setelah berakhirnya phase 3 ini merasa MCU sudah selesai karena cerita di endgame sudah sangat epic dan banyak yang beranggapan kalau Thanos sudah selesai maka tidak ada lagi musuh yang lain.
Kalau merujuk pada komiknya masih ada super-villain lainnya yang tidak kalah kuat dari Thanos seperti Galactus, Dr.Doom, Mephisto, Kang the Conqueror dan masih banyak lagi. Tapi kita tidak akan pernah tau apa rencana Marvel Studios.
Pengumuman Phase 4
Sampai pada akhirnya Marvel Studios yang diwakili oleh President nya yaitu Kevin Feige pertama kali mengumumkan Phase 4 dari MCU dalam suatu acara tahunan Sandiego Comic Con pada tahun 2019 yang sontak disambut meriah oleh para fans.
Banyak project baru yang disuguhkan oleh Marvel Studios dalam phase 4 ini bahkan yang menarik adalah project-nya dibagi menjadi dua (2) yaitu film (tayang di bioskop) dan TV series............