Mohon tunggu...
Lohmenz Neinjelen
Lohmenz Neinjelen Mohon Tunggu... Buruh - Bola Itu Bundar, Bukan Peang
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

https://gonjreng.com/

Selanjutnya

Tutup

Olahraga

Kolumbia Kuda Hitam Piala Dunia 2014?

15 Juni 2014   09:00 Diperbarui: 18 September 2015   11:04 69
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
14027717561693487051

Pertandingan antara tim Eropa Yunani dan Amerika Latin Kolumbia baru saja berakhir.

Babak pertama saya tidak menyaksikannya. Mulai memperhatikan pertandingan saat babak kedua baru dimulai. Nontonnya sambil makan indomie dan minum es susu milo di sebuah warung pinggir jalan. Ada televisinya?. Jangan kaget, ada dua televisi ukuran layar sedang dan satu layar lebar. Penonton atau pengunjungnya pun lumayan ramai, tapi tidak berisik.

Skor sementara 1-0 tertulis di layar televisi, Kolumbia unggul.

Yunani berusaha mengejar ketinggalannya, aktif menyerang dan membongkar pertahanan lawan. Sepertinya gol penyama kedudukan akan lahir, tapi apa yang terjadi kemudian adalah sebaliknya. Kolumbia menambal gol pada menit ke 58 dan di masa injury time sehingga skor akhir 3-0 untuk kemenangan Kolumbia.

Selesai pertandingan saya pulang ke kandang (yoyo lihi, yo iyo lihi)

Ada sedikit rasa penasaran terkait Yunani dan Kolumbia di Grup apa, dan negara mana saja yang bergabung di Grup itu.

Setelah melihat contekan di dinding (berisikan jadwal pertandingan dan Grup peserta Piala Dunia 2014), rupanya Yunani dan Kolumbia tergabung di Grup C bersama Pantai Gading dan Jepang. Satu hal lagi yang membuat saya sedikit penasaran, tidak satupun pemain Kolumbia yang saya kenal atau bermain di klub-klub besar Eropa. Oh, saya baru ingat. Falcao cedera sehingga tidak bisa memperkuat timnas Kolumbia.

Meski pemain-pemain Kolumbia tidak atau kurang saya kenal, saya prediksikan Kolumbia bisa menjadi kuda hitam di Piala Dunia 2014, sebab:

  • Kolumbia bermain sebagai tim dengan kerja sama yang cukup apik.
  • Lini pertahanan Kolumbia cukup solid.
  • Permainan dengan operan pendek dan cepat mulai dari lini belakang, tengah hingga depan terjalin cukup rapi dan penuh kombinasi.
  • Para pemainnya cenderung tidak egois.
  • Dewi fortuna sepertinya cukup menaungi tim dari Amerika Latin ini.

Benarkah Kolumbia akan menjadi salah satu kuda hitam di Piala Dunia 2014 dan berhasil lolos hingga babak perempat final?.

Markitung, mari kita tunggu.

*****

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun