[caption id="" align="alignnone" width="600" caption="sumber foto : anataratv.com"][/caption] "Catatan Tentang Hujan" . Kadang datangnya hujan sangat diharapkan, terlebih disaat kemarau panjang.. tapi kadang lain hujan begitu menakutkan, terlebih saat air yang lamat masuk melumat semua yang dilewatinya.. lalu meninggi menutupi semua batas batas dinding . Hujan mendatangkan air yang dibutuhkan kehidupan, menjadi Rahmat bagi umat yang membutuhkan.. tapi air juga bisa mengubah kebutuhan menjadi bencana, ketika manusia tidak lagi memberikan ruang baginya.. . Saat kemarau hujan memanglah sangat dibutuhkan...tapi sekarang tiba tiba begitu sangat menakutkan.. perlahan dan dengan diam menghanyutkan Mengisi setiap ruang yang tak mengalir Celah celah yang tersumbat sampah..hujan berubah menjadi air bah.. Jakarta,05022013 Salam Kompasiana Ajinatha
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H