Namun PSM bukanlah Persipura, keduanya memiliki karakter yang berbeda.
Juku Eja adalah tim dengan semangat bertarung tinggi, banyak darah muda di lini tengah yang bisa saja merepotkan In Kyun Oh dan kolega, belum lagi Maung Bandung harus menghadapi striker bengal Ferdinand Sinaga yang berbahaya di lini depan.
Persib Bandung Wajib Wasadai Wiljan Pluim
Alur serangan PSM umumnya berawal dari sang kreator permainan Wiljan Pluim.
Pemain berpostur tinggi besar itu memiliki visi yang baik dalam bertanding, umpan-umpannya juga kerap memanjakan penyerang juku eja.
Hebatnya, dalam beberapa kesempatan, pemain asal Belanda itu juga pandai dalam membuat gol ke gawang lawan.
Menjaga pergerakan Pluim tentu bukan pekerjaan mudah, Dedi Kusnandar, In Kyun, Eka atau Hariono tentu harus berjuang ekstra.
Mengunci gerakan Wiljan Pluim bisa jadi akan meringankan beban lini belakang maung bandung, dan memudahkan kedua bek sayap melakukan penetrasi ke lini pertahanan lalu mengirim umpan-umpan manja untuk sang target man Aliando Ndouassel.
Seperti dalam laga-laga sebelumnya, bobotoh tentu berharap tauh striker eks timnas Chad itu sekaligus menjaga dirinya tetap dalam konstelasi perebutan top skor bersama striker Mitra Kukar, Fernando Rodriguez Ortega.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H